M Iqbal Jabat Kapolda Riau, Agung Dipinang Kapolri Sebagai Asops

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) melaksanakan mutasi terhadap sejumlah perwira tinggi Polri. Salah satunya adalah pergantian Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi.

Dalam sebuh telegram rahasia (TR) yang diterima Riaupos.co, Irjen Agung di promosi menjabat Asisten Operasi Kapolri (Asops) di Mabes Polri. Sedangkan penggantinya adalah Kapolda NTB saat ini, Irjen Pol M Iqbal.

- Advertisement -

Hal itu dibenarkan Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto saat dikonfirmasi Riaupos.co, Sabtu (18/12/2021). Dikatakan dia, mutasi merupakan sebuah kebutuhan di tubuh Polri guna pemaksimalan sumber daya. Mutasi juga bertujuan untuk mendukung jenjang karir dari seorang anggota Polri.

"Benar. (Pengganti) Pak Iqbal, Kapolda NTB saat ini," sebut Sunarto.

- Advertisement -

Untuk diketahui, Irjen Agung sendiri menjabat Kapolda Riau sejak 2019 lalu. Lebih dari 2 tahun penggagas aplikasi Dashboard Lancang Luning itu memimpin Bhayangkara Polda Riau. Kini ia harus memegang amanah baru. Yakni sebagai Asops Kapolri.

Sedangkan Irjen M Iqbal sendiri memang tidak asing dengan Provinsi Riau, khususnya Kota Pekanbaru. Mantan Kadiv Humas Mabes Polri ini pernah bertugas sebagai Kasatlantas di Polresta Pekanbaru pada tahun 2000. Kemudian ia juga pernah dipercaya sebagai Wakapolres Dumai, kemudian menjadi Koorspri Kapolda Riau di tahun 2004.

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) melaksanakan mutasi terhadap sejumlah perwira tinggi Polri. Salah satunya adalah pergantian Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi.

Dalam sebuh telegram rahasia (TR) yang diterima Riaupos.co, Irjen Agung di promosi menjabat Asisten Operasi Kapolri (Asops) di Mabes Polri. Sedangkan penggantinya adalah Kapolda NTB saat ini, Irjen Pol M Iqbal.

Hal itu dibenarkan Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto saat dikonfirmasi Riaupos.co, Sabtu (18/12/2021). Dikatakan dia, mutasi merupakan sebuah kebutuhan di tubuh Polri guna pemaksimalan sumber daya. Mutasi juga bertujuan untuk mendukung jenjang karir dari seorang anggota Polri.

"Benar. (Pengganti) Pak Iqbal, Kapolda NTB saat ini," sebut Sunarto.

Untuk diketahui, Irjen Agung sendiri menjabat Kapolda Riau sejak 2019 lalu. Lebih dari 2 tahun penggagas aplikasi Dashboard Lancang Luning itu memimpin Bhayangkara Polda Riau. Kini ia harus memegang amanah baru. Yakni sebagai Asops Kapolri.

Sedangkan Irjen M Iqbal sendiri memang tidak asing dengan Provinsi Riau, khususnya Kota Pekanbaru. Mantan Kadiv Humas Mabes Polri ini pernah bertugas sebagai Kasatlantas di Polresta Pekanbaru pada tahun 2000. Kemudian ia juga pernah dipercaya sebagai Wakapolres Dumai, kemudian menjadi Koorspri Kapolda Riau di tahun 2004.

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya