Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Serena Atlet Terbaik Dekade Ini

NEW YORK (RIAUPOS.CO) — Serena Williams pernah menduduki singgasana petenis ranking pertama dunia selama 3,5 tahun secara beruntun. Dia juga mengukir rekor sebagai petenis putri tertua yang pernah menjuarai grand slam. Masih ada segudang capaian lainnya yang mengantar pengoleksi 23 gelar mayor tersebut ditahbiskan sebagai Athlete of the Decade oleh kantor berita Amerika Serikat Associated Press (AP). Penghargaan itu diberikan, Ahad (29/12).

"Saat nanti sebuah buku sejarah ditulis, dia juga tak terbantahkan menjadi atlet terbaik sepanjang masa," ujar Presiden Federasi Tenis Amerika Serikat (AS) Stacey Allaster dilansir AP.

Williams sudah meraih lima penghargaan sebagai Athlete of the Year putri. Konsistensi Serena dalam satu dekade ini memang tidak terbantahkan. Petenis 38 tahun tersebut telah mengumpulkan 12 gelar grand slam. Padahal, petenis putri lain hanya mampu mengumpulkan tiga gelar grand slam dalam sepuluh tahun ke belakang.

Baca Juga:  Resmi, Barca Pecat Setien dan Tunjuk Koeman?

Williams sampai saat ini juga tercatat sebagai petenis putri dengan waktu terlama yang berturut-turut mampu menduduki ranking pertama dunia. Menyamai rekor Steffi Graf yang pernah menempati posisi tersebut sepanjang 186 minggu berturut-turut.

Pesenam AS Simone Biles, yang sebelumnya ditabalkan menjadi Atlet Putri Terbaik Tahun Ini, berada di posisi kedua di bawah Williams dalam jumlah voting. Disusul perenang Katie Ledecky serta dua atlet ski putri Lindsey Vonn dan Mikaela Shiffrin.

Di tengah kebahagiaan Williams, ada kabar sedih dari petenis Skotlandia Andy Murray. Saat performanya berangsur membaik, kemarin mantan ranking pertama dunia itu memastikan mundur dari grand slam Australia Terbuka yang start pada 20 Januari 2020. Penyebabnya adalah cedera pelvis di bawah pinggul. Cedera tersebut mulai menghantui Murray sebulan lalu.(jpg)

Baca Juga:  Unggulan Berguguran di Babak Pertama

Laporan JPG, New York

NEW YORK (RIAUPOS.CO) — Serena Williams pernah menduduki singgasana petenis ranking pertama dunia selama 3,5 tahun secara beruntun. Dia juga mengukir rekor sebagai petenis putri tertua yang pernah menjuarai grand slam. Masih ada segudang capaian lainnya yang mengantar pengoleksi 23 gelar mayor tersebut ditahbiskan sebagai Athlete of the Decade oleh kantor berita Amerika Serikat Associated Press (AP). Penghargaan itu diberikan, Ahad (29/12).

"Saat nanti sebuah buku sejarah ditulis, dia juga tak terbantahkan menjadi atlet terbaik sepanjang masa," ujar Presiden Federasi Tenis Amerika Serikat (AS) Stacey Allaster dilansir AP.

- Advertisement -

Williams sudah meraih lima penghargaan sebagai Athlete of the Year putri. Konsistensi Serena dalam satu dekade ini memang tidak terbantahkan. Petenis 38 tahun tersebut telah mengumpulkan 12 gelar grand slam. Padahal, petenis putri lain hanya mampu mengumpulkan tiga gelar grand slam dalam sepuluh tahun ke belakang.

Baca Juga:  Liverpool Babak Belur, Henderson Puji City

Williams sampai saat ini juga tercatat sebagai petenis putri dengan waktu terlama yang berturut-turut mampu menduduki ranking pertama dunia. Menyamai rekor Steffi Graf yang pernah menempati posisi tersebut sepanjang 186 minggu berturut-turut.

- Advertisement -

Pesenam AS Simone Biles, yang sebelumnya ditabalkan menjadi Atlet Putri Terbaik Tahun Ini, berada di posisi kedua di bawah Williams dalam jumlah voting. Disusul perenang Katie Ledecky serta dua atlet ski putri Lindsey Vonn dan Mikaela Shiffrin.

Di tengah kebahagiaan Williams, ada kabar sedih dari petenis Skotlandia Andy Murray. Saat performanya berangsur membaik, kemarin mantan ranking pertama dunia itu memastikan mundur dari grand slam Australia Terbuka yang start pada 20 Januari 2020. Penyebabnya adalah cedera pelvis di bawah pinggul. Cedera tersebut mulai menghantui Murray sebulan lalu.(jpg)

Baca Juga:  Indonesia Turunkan Empat Ganda Terbaik di Swiss Open

Laporan JPG, New York

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari