Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Tottenham Lolos ke 16 Besar dengan Meyakinkan, Mourinho Girang

LONDON (RIAUPOS.CO) – Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, girang timnya lolos ke babak 16 Besar Liga Europa. Hasil itu didapat usai menang telak 4-0 atas klub Austria, Wolfsberger, pada leg kedua fase 32 Besar, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB. 

Pasukan Mourinho tampil mendominasi sejak laga di Tottenham Hotspur Stadium itu dimulai. Empat gol kemenangan dicetak Dele Alli pada menit ke-11, Carlos Vinicius (50 dan 83) serta Gareth Bale (73).

Tottenham lolos berkat keunggulan agregat mencolok 8-1. Pada pertemuan pertama Bale dkk menang 4-1. Mourinho puas armadanya menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 Besar plus menang besar. Juru taktik asal Portugal ini memang meminta anak asuhnya tampil beringas dan memenangkan leg kedua meski sudah unggul agregat jauh. 

Baca Juga:  Riau Junior League 2019 Dimulai

Hal itu bertujuan untuk menjawab kritik yang menimpa timnya akibat tiga kekalahan beruntun di Liga Inggris.

“Kami lolos, kami memenangkan pertandingan seperti yang kami inginkan," kata Mourinho usai laga dikutip The Guardian.

"Kami berhasil bermain bagus sepanjang pertandingan. Keempat gol itu adalah gol indah," ujarnya.

Di laga dini hari tadi Mourinho pun menarik sejumlah pemain inti seperti Harry Kane dan Son Heung-min. The Special One kemudian memainkan Dele Alli yang sempat dirumorkan berselisih dengannya. Tapi Alli bisa membayar kepercayaan sang pelatih. Gelandang Timnas Inggris itu mencetak gol dengan cara yang spektakuler yakni dengan teknik overhead kick. 

“Dia (Dele Alli, red) bermain sangat, sangat bagus. Tentu saja gol itu indah, tetapi bagi saya arti dari assist, kerja keras untuk tim, lebih berarti bagi saya," tuturnya.

Baca Juga:  Dispora Riau Pastikan Persiapan Atlet di Kebun Nopi

Sumber: The Guardians/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

LONDON (RIAUPOS.CO) – Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, girang timnya lolos ke babak 16 Besar Liga Europa. Hasil itu didapat usai menang telak 4-0 atas klub Austria, Wolfsberger, pada leg kedua fase 32 Besar, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB. 

Pasukan Mourinho tampil mendominasi sejak laga di Tottenham Hotspur Stadium itu dimulai. Empat gol kemenangan dicetak Dele Alli pada menit ke-11, Carlos Vinicius (50 dan 83) serta Gareth Bale (73).

- Advertisement -

Tottenham lolos berkat keunggulan agregat mencolok 8-1. Pada pertemuan pertama Bale dkk menang 4-1. Mourinho puas armadanya menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 Besar plus menang besar. Juru taktik asal Portugal ini memang meminta anak asuhnya tampil beringas dan memenangkan leg kedua meski sudah unggul agregat jauh. 

Baca Juga:  Indonsia Tak Punya Wakil, Jepang Mendominasi

Hal itu bertujuan untuk menjawab kritik yang menimpa timnya akibat tiga kekalahan beruntun di Liga Inggris.

- Advertisement -

“Kami lolos, kami memenangkan pertandingan seperti yang kami inginkan," kata Mourinho usai laga dikutip The Guardian.

"Kami berhasil bermain bagus sepanjang pertandingan. Keempat gol itu adalah gol indah," ujarnya.

Di laga dini hari tadi Mourinho pun menarik sejumlah pemain inti seperti Harry Kane dan Son Heung-min. The Special One kemudian memainkan Dele Alli yang sempat dirumorkan berselisih dengannya. Tapi Alli bisa membayar kepercayaan sang pelatih. Gelandang Timnas Inggris itu mencetak gol dengan cara yang spektakuler yakni dengan teknik overhead kick. 

“Dia (Dele Alli, red) bermain sangat, sangat bagus. Tentu saja gol itu indah, tetapi bagi saya arti dari assist, kerja keras untuk tim, lebih berarti bagi saya," tuturnya.

Baca Juga:  Demi Timnas Indonesia, Syahrian Abimanyu Gabung Johor Darul Ta’zim 

Sumber: The Guardians/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari