Jumat, 20 September 2024

Dikalahkan Leipzig, Setan Merah ke Liga Europa

LEIPZIG (RIAUPOS.CO) – Manchester United (MU) tersingkir dari Liga Champions 2020/2021 usai menelan kekalahan 2-3 dari RB Leipzig pada matchday keenam Grup H di Stadion Red Bull Arena, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.  Hasil ini membuat Setan Merah harus turun kasta ke Liga Europa.

Akibat kekalahan itu, MU hanya bisa menempati posisi ketiga klasemen dengan poin 9, sama dengan nilai Paris Saint-Germain (PSG) di peringkat kedua, namun kalah dalam gol head to head. MU gagal ke 16 besar Liga Champions musim ini, dan harus puas terlempar ke babak 32 besar Liga Europa. 

PSG sendiri masih menyisakan satu pertandingan setelah pertandingannya melawan Istanbul Basaksehir dihentikan di pertangahan babak pertama karena kasus rasial terjadi dalam pertandingan tersebut. Namun hasil apa pun tak menghalangi PSG untuk lolos ke 16 Besar.

Baca Juga:  KONI Riau Serahkan Sagu Hati bagi Pelatih dan Atlet SEA Games

Pertandingan baru berjalan 2 menit, Leipzig sudah memimpin. Angelino sukses mencetak gol setelah mendapat umpan silang dari Marcel Sabitzer dengan tembakan mendatar. 

- Advertisement -

Tuan rumah kemudian berhasil menggandakan keunggulannya pada menit ke-13. Kali ini, Amadou Haidara yang berhasil menjebol gawang MU, usai tembakan volinya gagal dihentikan David de Gea. Setelah itu, Leipzig mampu mendominasi jalannya pertandingan. Sayang, mereka sedikit kesulitan untuk menambah keunggulannya. 

Begitu babak kedua dimulai, pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer mulai melakukan perubahan. Dia memasukkan Donny van de Beek pada menit ke-46, menggantikan Alex Telles. 

- Advertisement -

Leipzig kemudian berhasil menambah keunggulannya menjadi 3-0 pada menit ke-69. Justin Kluivert yang masuk sebagai pemain pengganti,  bebas tak terjaga berhasil mencetak gol lewat tendangannya. MU kemudian mendapatkan penalti pada menit ke-80. Mason Greenwood dijatuhkan Christopher Nkunku di kotak terlarang. Bruno Fernandes yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. 

Baca Juga:  Frank Lampard Latih Chelsea

Pasukan The Red Devils kemudian kembali mencetak gol dua menit kemudian. Paul Pogba meneruskan umpan Fernandes dan melepaskan tembakan. Sayang, gol itu tak mampu menyelamatkan MU dari kekalahan. 

SUSUNAN PEMAIN  

RB LEIPZIG (3-4-2-1):   Gulacsi; Mukiele, Konate, Orban; Haidara, Sabitzer, Kampl (Adams 75), Tasende; Forsberg (Poulsen 56), Nkunku; Olmo (Kluivert 56).   Pelatih: Julian Nagelsmann 

MANCHESTER UNITED (3-4-1-2):   De Gea; Lindelof (Tuanzebe 78), Maguire, Shaw (Williams 61); Wan-Bissaka (Fosu-Mensah 77), McTominay, Matic (Pogba 61), Telles (Van de Beek 46); Bruno Fernandes; Rashford, Greenwood.   Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
 

LEIPZIG (RIAUPOS.CO) – Manchester United (MU) tersingkir dari Liga Champions 2020/2021 usai menelan kekalahan 2-3 dari RB Leipzig pada matchday keenam Grup H di Stadion Red Bull Arena, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.  Hasil ini membuat Setan Merah harus turun kasta ke Liga Europa.

Akibat kekalahan itu, MU hanya bisa menempati posisi ketiga klasemen dengan poin 9, sama dengan nilai Paris Saint-Germain (PSG) di peringkat kedua, namun kalah dalam gol head to head. MU gagal ke 16 besar Liga Champions musim ini, dan harus puas terlempar ke babak 32 besar Liga Europa. 

PSG sendiri masih menyisakan satu pertandingan setelah pertandingannya melawan Istanbul Basaksehir dihentikan di pertangahan babak pertama karena kasus rasial terjadi dalam pertandingan tersebut. Namun hasil apa pun tak menghalangi PSG untuk lolos ke 16 Besar.

Baca Juga:  Frank Lampard Latih Chelsea

Pertandingan baru berjalan 2 menit, Leipzig sudah memimpin. Angelino sukses mencetak gol setelah mendapat umpan silang dari Marcel Sabitzer dengan tembakan mendatar. 

Tuan rumah kemudian berhasil menggandakan keunggulannya pada menit ke-13. Kali ini, Amadou Haidara yang berhasil menjebol gawang MU, usai tembakan volinya gagal dihentikan David de Gea. Setelah itu, Leipzig mampu mendominasi jalannya pertandingan. Sayang, mereka sedikit kesulitan untuk menambah keunggulannya. 

Begitu babak kedua dimulai, pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer mulai melakukan perubahan. Dia memasukkan Donny van de Beek pada menit ke-46, menggantikan Alex Telles. 

Leipzig kemudian berhasil menambah keunggulannya menjadi 3-0 pada menit ke-69. Justin Kluivert yang masuk sebagai pemain pengganti,  bebas tak terjaga berhasil mencetak gol lewat tendangannya. MU kemudian mendapatkan penalti pada menit ke-80. Mason Greenwood dijatuhkan Christopher Nkunku di kotak terlarang. Bruno Fernandes yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. 

Baca Juga:  Dicukur Aston Villa 2-7, Klop Salahkan Adrian

Pasukan The Red Devils kemudian kembali mencetak gol dua menit kemudian. Paul Pogba meneruskan umpan Fernandes dan melepaskan tembakan. Sayang, gol itu tak mampu menyelamatkan MU dari kekalahan. 

SUSUNAN PEMAIN  

RB LEIPZIG (3-4-2-1):   Gulacsi; Mukiele, Konate, Orban; Haidara, Sabitzer, Kampl (Adams 75), Tasende; Forsberg (Poulsen 56), Nkunku; Olmo (Kluivert 56).   Pelatih: Julian Nagelsmann 

MANCHESTER UNITED (3-4-1-2):   De Gea; Lindelof (Tuanzebe 78), Maguire, Shaw (Williams 61); Wan-Bissaka (Fosu-Mensah 77), McTominay, Matic (Pogba 61), Telles (Van de Beek 46); Bruno Fernandes; Rashford, Greenwood.   Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari