LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) – Masa depan James Rodriguez di Everton nampaknya mulai suram sepeninggalan Carlo Ancelotti. Kabarnya The Toffees akan menjualnya dan uangnya untuk belanja pemain baru.
Menurut laporan Sky Sports, Rabu (4/8/2021), Everton tengah berusaha menjual pemainnya. Maksud penjualan pemain itu adalah untuk memberikan ruang kepada Pelatih anyar Everton, Rafael Benitez, untuk berbelanja.
Meski begitu, kepergian James dari Everton tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Sebab, tidak ada laporan menyebutkan klub lain tertarik dengan jasa pemain asal Kolombia itu dan bersedia memenuhi harga jualnya.
Selain itu, James juga direncanakan akan tampil dalam laga terakhir pramusim melawan Manchester United di Old Trafford, Sabtu 7 Agustus 2021.
Sebagaimana diketahui, James datang ke Everton pada bursa transfer musim panas 2020 dengan status bebas transfer dari Real Madrid. Everton mengontraknya dua tahun dengan opsi perpanjangan.
James pun bereuni dengan mantan pelatihnya di Madrid dan Bayern Munich, Carlo Ancelotti. Akan tetapi, Ancelotti telah kembali ke Madrid sekarang.
Hal itu menimbulkan spekulasi soal masa depan James di Everton. Alhasil, dia pun masuk dalam daftar jual Everton.
Selama berseragam Everton, James tercatat bermain dalam 26 pertandingan dengan torehan enam gol dan sembilan assist untuk The Toffees.
Namun belum ada pernyataan resmi dari klub tentang rumor tersebut. Sebelumnya bereda kabar kalau James tertarik bermain di Serie A bersama Juventus atau AC Milan. Namun setelah itu tak terdengar lagi beritanya karena kedua klub tersebut tak memberi respon.
Sumber: Sky Sport/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun
LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) – Masa depan James Rodriguez di Everton nampaknya mulai suram sepeninggalan Carlo Ancelotti. Kabarnya The Toffees akan menjualnya dan uangnya untuk belanja pemain baru.
Menurut laporan Sky Sports, Rabu (4/8/2021), Everton tengah berusaha menjual pemainnya. Maksud penjualan pemain itu adalah untuk memberikan ruang kepada Pelatih anyar Everton, Rafael Benitez, untuk berbelanja.
- Advertisement -
Meski begitu, kepergian James dari Everton tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Sebab, tidak ada laporan menyebutkan klub lain tertarik dengan jasa pemain asal Kolombia itu dan bersedia memenuhi harga jualnya.
Selain itu, James juga direncanakan akan tampil dalam laga terakhir pramusim melawan Manchester United di Old Trafford, Sabtu 7 Agustus 2021.
- Advertisement -
Sebagaimana diketahui, James datang ke Everton pada bursa transfer musim panas 2020 dengan status bebas transfer dari Real Madrid. Everton mengontraknya dua tahun dengan opsi perpanjangan.
James pun bereuni dengan mantan pelatihnya di Madrid dan Bayern Munich, Carlo Ancelotti. Akan tetapi, Ancelotti telah kembali ke Madrid sekarang.
Hal itu menimbulkan spekulasi soal masa depan James di Everton. Alhasil, dia pun masuk dalam daftar jual Everton.
Selama berseragam Everton, James tercatat bermain dalam 26 pertandingan dengan torehan enam gol dan sembilan assist untuk The Toffees.
Namun belum ada pernyataan resmi dari klub tentang rumor tersebut. Sebelumnya bereda kabar kalau James tertarik bermain di Serie A bersama Juventus atau AC Milan. Namun setelah itu tak terdengar lagi beritanya karena kedua klub tersebut tak memberi respon.
Sumber: Sky Sport/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun