JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia (Jari) 98 bersama berbagai aktivis lainnya bakal menggelar istigasah untuk keselamatan presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pilpres 2019, Joko Widodo – Ma’ruf Amin.
Istigasah dinilai sangat penting agar keduanya kuat terhadap tekanan partai politik dan terhindar dari guna-guna oknum politikus yang diduga ngebet jadi menteri.
“Kami akan gelar doa bersama untuk Jokowi – Amin agar keduanya senantiasa diberi kekuatan lahir batin,†ujar Ketua Presidium Jari 98 Willy Prakarsa di Jakarta, Senin (8/7).
Menurut Willy, istigasah penting karena meyakini Jokowi – Amin sedang dalam tekanan. Bahkan, Willy menggambarkan kondisi yang ada saat ini sudah tidak lagi sehat.
“Sebab sudah memakai klenik atau guna-guna dengan menggunakan jasa paranormal agar dipilih jadi menteri,†ucapnya.
Willy mengklaim mengantongi beberapa nama politisi serta paranormal yang kerap dikunjungi dan dimintai pertolongan, baik yang di tanah Pasundan maupun yang ada di sejumlah daerah lain di Pulau Jawa.
“Tetapi enggak etis kalau disebutkan walau hanya inisialnya, yang pasti itu ada dan jumlahnya banyak,†katanya.
Lebih lanjut Willy mengatakan, istigasah nantinya juga bertujuan untuk mendoakan Indonesia dapat bangkit dari keterpurukan ekonomi, agar siap bersaing di kancah Internasional.
“Jari 98 mengingatkan kepada para politikus, tak perlu menjadi menteri di kabinet yang akan datang. Tunjukkan pada rakyat Indonesia, mampu menjadi corong menampung aspirasi rakyat. Saatnya tunaikan tugas suci mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan 1945,†kata Willy. (gir)
Sumber: JPNN.com
Editor: Deslina
JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia (Jari) 98 bersama berbagai aktivis lainnya bakal menggelar istigasah untuk keselamatan presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pilpres 2019, Joko Widodo – Ma’ruf Amin.
Istigasah dinilai sangat penting agar keduanya kuat terhadap tekanan partai politik dan terhindar dari guna-guna oknum politikus yang diduga ngebet jadi menteri.
“Kami akan gelar doa bersama untuk Jokowi – Amin agar keduanya senantiasa diberi kekuatan lahir batin,†ujar Ketua Presidium Jari 98 Willy Prakarsa di Jakarta, Senin (8/7).
- Advertisement -
Menurut Willy, istigasah penting karena meyakini Jokowi – Amin sedang dalam tekanan. Bahkan, Willy menggambarkan kondisi yang ada saat ini sudah tidak lagi sehat.
“Sebab sudah memakai klenik atau guna-guna dengan menggunakan jasa paranormal agar dipilih jadi menteri,†ucapnya.
- Advertisement -
Willy mengklaim mengantongi beberapa nama politisi serta paranormal yang kerap dikunjungi dan dimintai pertolongan, baik yang di tanah Pasundan maupun yang ada di sejumlah daerah lain di Pulau Jawa.
“Tetapi enggak etis kalau disebutkan walau hanya inisialnya, yang pasti itu ada dan jumlahnya banyak,†katanya.
Lebih lanjut Willy mengatakan, istigasah nantinya juga bertujuan untuk mendoakan Indonesia dapat bangkit dari keterpurukan ekonomi, agar siap bersaing di kancah Internasional.
“Jari 98 mengingatkan kepada para politikus, tak perlu menjadi menteri di kabinet yang akan datang. Tunjukkan pada rakyat Indonesia, mampu menjadi corong menampung aspirasi rakyat. Saatnya tunaikan tugas suci mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan 1945,†kata Willy. (gir)
Sumber: JPNN.com
Editor: Deslina