PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Satu unit rumah bulatan (permanen) dan satu unit rumah papan/kayu yang berada di Jalan Pembangunan, Kelurahan Kampung Melayu, RT 001 RW 003, Kecamatan Sukajadi ludes terbakar pada Kamis (16/12). Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB.
Salah seorang warga sekitar, Ucok mengatakan, awalnya api berasal dari dalam rumah bulatan. Diduga terjadi korsleting listrik. Kala itu dengan cepat api merembet dan membesar ke sekitar bangunan rumah dan ke rumah semi permanen yang berada di sampingnya.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Pada saat kejadian pemilik rumah diketahui sedang berada di pasar berjualan. Yang ada di rumah cuma dua orang anak kecil, tetapi saat kejadian mereka segera keluar dan berhasil selamat," ujar Ucok.
Dalam kebakaran itu, seisi rumah habis terbakar termasuk barang dagangannya, seperti buah-buahan (semangka). Api juga turut membakar satu unit sepeda motor.
Kapolsek Sukajadi melalui Kanit Reskrim AKP Slamet yang dikonfirmasi Riau Pos mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut dan pihak kepolisian hingga saat ini (kemarin) tengah menyelidiki penyebab kebakaran.
"Tidak ada korban jiwa. Dan untuk sumber api dari mana ini masih dalam penyelidikan kami,"ujar Kanit Reskrim.
Ia menuturkan, tidak ada barang yang bisa diselamatkan selain pakaian yang dikenakan oleh penghuni rumah. Empat unit mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan untuk memadamkan api.
Petugas pemadam kebakaran berjibaku lebih kurang satu jam untuk memadamkan api. Dua bangunan itu diketahui milik Jopri dan Yusmarli.
Mereka tidak mengetahui pasti sumber api dari mana. Mereka hanya mengetahui ketika api sudah mulai membesar dari dalam rumah mereka. Saat kebakaran terjadi juga sempat terdengar ledakan, diduga suara ledakan itu bersumber dari tabung gas yang terbakar.
"Dugaan api berasal dari ruangan utama rumah. Kerugian materi diperkirakan mencapai ratusan juta," ulasnya.
Sementara itu, Kasi Ops Dinas Pemadam Kebakaran Pekanbaru (DPKP) Fahriansyah SSos mengatakan, pihaknya mendapat laporan terjadinya kebakaran sekitar pukul 10.14 WIB. Kemudian petugas langsung menuju ke TKP dan mulai bekerja memadamkan api sekitar pukul 10.22 WIB dan berhasil memadamkan api sekitar Pukul 11.48 WIB.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, dan kerugian materi diperkirakan hingga ratusan juta," ujarnya.(lim)
Laporan DOFI ISKANDAR, Pekanbaru