Minggu, 30 Juni 2024

PSMTI Riau Kembali Serahkan 200 Paket Idulfitri

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Setelah sukses menyerahkan ratusan paket Idulfitri untuk masyarakat melalui Lembaga Adat Melayu (LAMA) Riau, dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau, Sabtu (8/5) lalu Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau kembali membagikan 200 paket Idulfitri lewat GP Ansor Riau.

Paket diserahkan Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya secara simbolis kepada Ketua GP Ansor Riau, Purwaji di Sekretariat PSMTI Riau Jalan Setiabudhi Pekanbaru, dan turut dihadiri Ketua Harian PSMTI Riau, Jailani Tan dan pengurus PSMTI Riau lainnya

- Advertisement -

Menurut Stephen Sanjaya, pembagian paket Idulfitri yang diberikan oleh PSMTI Riau ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan guna membantu sahabat-sahabat GP Ansor Riau dalam menghadapi lebaran Idulfitri, terutama di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Polsek Tenayan Raya Bagikan Sembako dan Bendera

"Paket berisikan gula, kue Idulfitri, sirup dan lainnya. Semoga bisa meringankan beban masyarakat yang menghadapi  Idulfitri," tambahnya.

Hingga saat ini, lanjutnya, lebih 1.000 paket Idulfitri dibagikan kepada masyarakat lewat Lembaga Adat Masyarakat (LAM) Riau, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau dan Yayasan Tenas Effendy. "Kami mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa dan Hari Raya Idulfitri," ungkapnya.

- Advertisement -

Pada kesempatan tersebut, Stephen mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, mengingat kasus Covid-19 di Riau yang termasuk tinggi di Indonesia. Di antaranya memakai masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Riau, Purwaji mengucapkan terima kasih atas bantuan paket Idulfitri yang diberikan PSMTI Riau untuk  membantu teman-teman Banser Riau. 

Baca Juga:  Diduga Proyek Jalan TPA Bermasalah, PUPR Diaudit

"Terima kasih kepada PSMTI Riau atas supportnya kepada GP Ansor Riau. Mudah mudahan paket dapat membantu teman-teman Banser Riau dalam menghadapi Hari Raya Idulfitri," katanya.

Nanti, lanjutnya, paket Idulfitri dibagikan kepada pelatih Banser, teman-teman yang selama ini berjuang bersama GP Ansor Riau serta keluarga yang memerlukan.(ayi) 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Setelah sukses menyerahkan ratusan paket Idulfitri untuk masyarakat melalui Lembaga Adat Melayu (LAMA) Riau, dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau, Sabtu (8/5) lalu Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau kembali membagikan 200 paket Idulfitri lewat GP Ansor Riau.

Paket diserahkan Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya secara simbolis kepada Ketua GP Ansor Riau, Purwaji di Sekretariat PSMTI Riau Jalan Setiabudhi Pekanbaru, dan turut dihadiri Ketua Harian PSMTI Riau, Jailani Tan dan pengurus PSMTI Riau lainnya

Menurut Stephen Sanjaya, pembagian paket Idulfitri yang diberikan oleh PSMTI Riau ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan guna membantu sahabat-sahabat GP Ansor Riau dalam menghadapi lebaran Idulfitri, terutama di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Lapuk, Pohon Timpa Mobil saat Melintas

"Paket berisikan gula, kue Idulfitri, sirup dan lainnya. Semoga bisa meringankan beban masyarakat yang menghadapi  Idulfitri," tambahnya.

Hingga saat ini, lanjutnya, lebih 1.000 paket Idulfitri dibagikan kepada masyarakat lewat Lembaga Adat Masyarakat (LAM) Riau, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau dan Yayasan Tenas Effendy. "Kami mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa dan Hari Raya Idulfitri," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Stephen mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, mengingat kasus Covid-19 di Riau yang termasuk tinggi di Indonesia. Di antaranya memakai masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Riau, Purwaji mengucapkan terima kasih atas bantuan paket Idulfitri yang diberikan PSMTI Riau untuk  membantu teman-teman Banser Riau. 

Baca Juga:  Polsek Tenayan Raya Bagikan Sembako dan Bendera

"Terima kasih kepada PSMTI Riau atas supportnya kepada GP Ansor Riau. Mudah mudahan paket dapat membantu teman-teman Banser Riau dalam menghadapi Hari Raya Idulfitri," katanya.

Nanti, lanjutnya, paket Idulfitri dibagikan kepada pelatih Banser, teman-teman yang selama ini berjuang bersama GP Ansor Riau serta keluarga yang memerlukan.(ayi) 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari