MANILA (RIAUPOS.CO) – Keseluruhan wakil Indonesia sudah bertanding di babak perempat final Kejuaraan Asia atau Badminton Asia Championship (BAC) 2022. Dari delapan wakil Merah Putih di fase ini, lima di antaranya melaju ke babak semifinal.
Kelima wakil Indonesia yang lolos ke semifinal BAC 2022 terdiri dari dua ganda putra, dua tunggal putra dan satu ganda campuran.
Dua ganda putra Indonesia yang melenggang ke semifinal adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Fajar/Rian atau FajRi lolos ke semifinal usai mengalahkan pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee.
Pada pertandingan perempat final BAC 2022 di Lapangan 2 Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Jumat (29/4) malam, FajRi menang straight game atas Man/Tee, 21-16 dan 21-16.
Sebelumnya, ganda putra Indonesia lainnya, Pramudya/Yeremia lebih dulu menyegel tempat di babak semifinal. PraYer lolos ke semifinal setelah tampil luar biasa saat menghadapi unggulan kedua asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Lewat pertandingan berdurasi 63 menit, PraYer menang rubber game, 21-15, 19-21 dan 21-19.
Sayangnya di babak semifinal, Sabtu besok, kedua ganda putra ini harus saling berhadapan. Perang saudara di sektor tunggal putra juga akan tersaji di babak semifinal besok. Tunggal putra andalan Indonesia, Jonatan Christie akan menghadapi kompatriotnya, Chico Aria Dwi Wardoyo di babak 4 besar.
Di babak perempat final, Jojo -sapaan karib Jonatan- memulangkan juara dunia 2021, Loh Kean Yew. Jojo menang straight set, 22-20 dan 23-21 atas unggulan keenam asal Singapura itu. Di babak semifinal Sabtu besok, Jojo akan menghadapi kompatriotnya, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Chico sendiri melenggang ke babak semifinal Kejuaraan Asia 2022 usai mengatasi perlawanan wakil Cina, Li Shi Feng dengan 21-17 dan 21-14 dalam waktu 42 menit. Satu tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kandas di perempat final.
Ginting secara mengejutkan kalah dari pemain ranking 81 dunia asal Cina, Weng Hing Yang. Melalui pertarungan rubber game berdurasi satu jam, Ginting kalah 13-21, 21-16 dan 11-21. Di sektor ganda campuran, Indonesia juga punya satu wakil di semifinal. Yaitu unggulan keempat, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Praveen/Melati lolos ke semifinal berkat kemenangan straight set atas wakil Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya dengan 21-17 dan 22-20.
Ganda campuran Indonesia lainnya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui ketangguhan unggulan ketiga asal Cina, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping. Rinov/Pitha takluk dua game langsung, 13-21 dan 11-21.
Harapan satu-satunya Indonesia di nomor ganda putri, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto juga harus angkat koper. Ribka/Fadia bertekuk lutut di tangan pasangan Cina, Du Yue/Li Wen Mei, 10-21 dan 12-21.
Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Perempat Final
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (INA/4) vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (JPN) : 21-17 dan 22-20 : 39 menit
Tunggal Putra: Jonatan Christie (INA/4) vs Loh Kean Yew (SIN/6) : 22-20 dan 23-21 : 47 menit
Tunggal Putra: Chico Aura Dwi Wardoyo (INA) vs Li Shi Feng (CHN) : 21-17 dan 21-14 : 42 menit
Ganda Putra: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (INA) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (JPN/2) : 21-15, 19-21 dan 21-19 : 63 menit
Ganda Putri:– Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (INA) vs Du Yue/Li Wen Mei (CHN) : 10-21 dan 12-21 : 36 menit
Ganda Campuran: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (INA) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (CHN/3) : 13-21 dan 11-21 : 29 menit
Tunggal Putra: – Weng Hong Yang (CHN) vs Anthony Sinisuka Ginting (INA/2) : 21-13, 16-21 dan 21-11 : 60 menit
Ganda Putra: Man Wei Chong/Kai Wun Tee (MAS) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA/4) : 21-16 dan 21-16 : 28 menit.
Sumber: Pojoksatu.id
Editor: Edwar Yaman