30.2 C
Pekanbaru
Minggu, 20 April 2025
spot_img

Ducati Rilis Sepeda Lipat Listrik Terbaru

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Produsen roda dua asal Italia, Ducati, kembali meluncurkan sepeda lipat listrik terbaru yakni MG-02. Kehadiran sepeda lipat listrik itu akan melengkapi jajaran sepeda Ducati yang sebelumnya sudah ada, seperti Ducati SCR-E dan SCR-E Sport.

Ducati MG-20 hadir dengan material berkualitas tinggi. Rangka dan garpu depan terbuat dari magnesium. Sementara peleknya berbahan magnesium die-cast.

Bagian roda memiliki khas sepeda lipat dengan menggunakan ukuran ban 20 inci. Penggunaan ban tersebut membuat MG-20 cocok untuk di perkotaan. Ducati juga membekali sepeda dengan dinamo 36-Volt 250 Watt yang terletak di belakang. Motor penggeraknya menghasilkan torsi 10,8 Nm. Selain itu, motor diklaim kuat terhadap debu ringan dan percikan air, tetapi tidak sepenuhnya tahan air.

Baca Juga:  DPR Minta Ada Evaluasi Mendasar dengan Maraknya Peredaran Narkoba di LP

Motornya disuplai dari baterai Samsung 36-Volt, 378 Watt 10,5 AH. Baterai terintegrasi ke dalam bingkai dan bisa dilepas untuk pengisian daya eksternal. Dalam kondisi penuh, sepeda listrik itu bisa menempuh jarak 50 km dengan kecepatan maksimum 25 kpj.

Ada tiga mode yang bisa dipilih mulai dari 12 km/jam hingga 25 km/jam.

Bantuan daya motor listrik tergantung pada kondisi jalan, yaitu sudut tanjakan dan gaya mengayuh. Ducati MG-20 mulai tersedia di Eropa pada Juli 2021 dengan banderol 1.599 euro atau setara Rp27,5 juta.

Sumber: Jpnn.com
Editor: Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Belfast

HIDUP dalam pertikaian mengatasnamakan sektarian, bukanlah hal yang mudah. Identitas yang memunculkan agama sebagai bahan yang digunakan untuk bertikai karena masing-masing tak mau menerima perbedaan, membuat ketakutan dan kehancuran. Apalagi jika politik ikut bermain di sana.

Rekrutmen Taruna Akpol 2025 Hanya Dibuka Jalur Reguler

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali membuka penerimaan Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) untuk tahun 2025. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang menyediakan jalur prestasi, tahun ini seleksi hanya dibuka melalui jalur reguler.

Harga Kelapa Naik Tajam, Pedagang Santan Terpaksa Hentikan Usaha

Lonjakan harga kelapa tua membuat banyak pedagang santan dan kelapa parut di Pekanbaru terpaksa menghentikan aktivitas usahanya. Harga kelapa yang sebelumnya berkisar antara Rp1.000 hingga Rp3.000 per butir kini melambung hingga menyentuh Rp10.000 per butir.

Paradigma Guru terhadap Siswa

Tentu kita sering mendengar istilah paradigma dan bahkan kita sering menggunakan istilah tersebut. Namun, ketika ditanya apa itu paradigma kita tidak bisa menjawabnya secara menyeluruh. Dalam kehidupan sehari-hari, banyak sekali paradigma bisa kita lihat dengan kasat mata. Baik tentang paradigma pribadi, keluarga, maupun masyarakat.