Categories: Siak

Partai Demokrat Siak Lakukan Penyemprotan Disifektan

SUNGAIAPIT (RIAUPOS.CO) – Partai Demokrat Kabupaten Siak melakukan penyemprotan dan pembagian disinfektan kepada masyarakat di 14 kecamatan se-Kabupaten Siak untuk pencegahan virus corona (Covid-19).

Kegiatan tersebut bekerja sama dengan upika  Kecamatan Sungai Apit, desa, pemuda dan PT IKPP Perawang dalam penyediaan disinfektan.

Penyemprotan disinfektan oleh Partai Demokrat di Kecamatan Sungai Apit dipimpin langsung Ketua DPC Partai  Demokrat Kabupaten Siak Syamsurizal Budi. Penyemprotan dilakukan sekitar pemukiman masyarakat, fasilitas umum (fasum) seperti masjid dan pasar. Juga  mendirikan tempat pencuci tangan untuk umum dan  membagikan alat pelindung diri (APD) gratis pada paramedis di RSUD Siak serta paramedis 14 kecamatan se-Kabupaten Siak.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Siak Syamsurizal Budi dalam kesempatan tersebut  menyampaikan Partai Demokrat  sangat peduli dan terus mencari solusi untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus corona.

"Bentuk kepedulian tersebut Partai Demokrat Siak wujudkan dengan membantu penyemprotan, pembagian disinfektan, APD bagi paramedis, dan menyediakan tempat cuci tangan," ujar Syamsurizal, Jumat (27/3/2020).

Laporan: Wiwik (Sungaiapit)
Editor: E Sulaiman

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

16 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

18 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

18 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago