Categories: Kuantan Singingi

Diduga Rem Blong, Truk CPO Terguling di Inuman

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) – Sebuah truk tangki bermuatan minyak kelapa sawit mentah (crude palm oil/CPO) dengan nomor polisi BM 9798 BU terguling di Jalan Lintas Teluk Kuantan menuju Indragiri Hulu (Inhu). Tepatnya di kawasan Bukit Limpato, Pasar Inuman, Kecamatan Inuman, Jumat (25/10/2024) malam. Hingga Sabtu (26/10/2024) pagi, truk CPO itu masih melintang di badan jalan, sehingga menyulitkan lalu lintas jalan raya. Kendaraan yang melalui jalur ini harus hati-hati dan mengurangi kecepatan kendaraan. Belum lagi jalan yang licin akibat tumpahan minyak CPO.

Untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kecelakaan ini diduga terjadi akibat rem kendaraan yang tidak berfungsi dengan baik. Peristiwa ini juga menyebabkan kemacetan sepanjang 1 kilometer.

Erde Mapala, warga setempat yang menyaksikan kejadian itu menjelaskan, truk tangki melaju dari arah Telukkuantan menuju Indragiri Hulu. Saat memasuki area jalan menurun, pengemudi tidak bisa mengendalikan laju truk hingga akhirnya menabrak pohon sawit di sisi kanan jalan dan terguling.

“Diduga truk mengalami rem blong, sehingga tidak dapat berhenti dan akhirnya menabrak pohon sawit sebelum terguling ke kiri jalan,” kata Erde.

Pengemudi truk, Sucipto (50), selamat tanpa luka, menceritakan pengalamannya saat kejadian. “Saya dari Duta Palma menuju Bayas. Dan sekitar pukul 17.30 WIB, tiba-tiba rem truk tidak berfungsi. Untung saja saya masih fokus dan segera membanting setir ke kanan untuk menghindari rumah warga di bawah sana,” ungkap Sucipto.

Ia mengakui sempat khawatir jika truk terus melaju ke arah rumah penduduk.

“Kalau saya tidak banting setir ke kanan, truk pasti menabrak rumah warga. Syukur tidak ada yang terluka, dan truk hanya menabrak pohon sawit,” tambahnya.

Kapolsek Cerenti, AKP Dadan Wardan membenarkan adanya kejadian ini. “Benar, ada kecelakaan truk tangki CPO terguling di Desa Pasar Inuman. Anggota kami sudah berada di lokasi untuk penanganan lebih lanjut,” ungkap Kapolsek.

Pihak kepolisian juga telah menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Rayon Kuantan Hilir untuk membantu membersihkan tumpahan minyak di jalan agar tidak membahayakan pengendara lainnya.(dac)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

7 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

8 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

8 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

8 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

9 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

9 jam ago