Categories: Politik

Situng Tak Kunjung Tuntas

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Rekapitulasi hasil pemilu secara manual sudah berlalu sepekan. Namun, belum ada tanda-tanda input data sistem informasi penghitungan suara (Situng) bakal tuntas. KPU memastikan publikasi Situng tetap dilanjutkan karena merupakan bentuk transparansi publik. Sebab, hanya lewat Situng publik bisa mengakses hasil pemilu di daerah mana pun.

Hingga berita ini ditulis sekitar pukul 20.30 WIB, persentase publikasi Situng pilpres menunjukkan angka 95,88 persen atau 779.859 TPS. Hanya ada 14 provinsi yang datanya sudah 100 persen. Lainnya hanya 90 persen ke atas, kecuali Papua dan Papua Barat yang masih di bawah 40 persen. Situng pileg DPR malah lebih parah. Progresnya baru mencapai 65,48 persen atau 532.602 TPS.

Komisioner KPU Ilham Saputra mengakui, Situng memang mengalami kendala di beberapa daerah. Khususnya dalam hal sumber input data. ’’Mungkin ada beberapa petugas kami yang salah menempatkan C1 Situng itu dengan memasukkannya ke kotak suara,’’ katanya di KPU kemarin (28/5).

Padahal, jika kotak suara sudah disegel, proses membukanya kembali tidak mudah. Ada prosedur hukum yang harus ditempuh dalam pembukaan kotak dengan melibatkan Bawaslu. Di sejumlah daerah, beberapa jajaran KPU berusaha berkoordinasi dengan Bawaslu dan diizinkan membuka kotak. Dengan begitu, dokumen C1 Situng bisa dikeluarkan dan di-scan.

Ilham memastikan publikasi Situng belum akan dihentikan. Meski penghitungan manual telah selesai. Pihaknya terus berupaya agar Situng bisa selesai 100 persen. ’’Kalau nggak mungkin (tuntas), ya mungkin 98 persen maksimal,’’ lanjut mantan wakil ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh tersebut.

Dia juga tidak mempermasalahkan jika Situng menjadi salah satu materi yang disengketakan di Mahkamah Konstitusi (MK). KPU akan menyiapkan jawaban sesuai dengan kondisi Situng yang sebenarnya, bila perlu hingga tataran teknis. Lagi pula, tidak ada UU yang dilanggar KPU dalam memublikasikan Situng.

Ilham menambahkan, Situng merupakan bagian dari transparansi KPU kepada publik. ’’Setiap orang bisa mengakses C1 yang memang kami tujukan kepada masyarakat,’’ tambahnya. Salah satunya masyarakat daerah tertentu. Dengan begitu, mereka bisa mengetahui kondisi pemilu di daerah lain.

Ketua KPU Arief Budiman sejak awal meyakinkan publik bahwa pihaknya terbuka terhadap perbaikan Situng. Jika terjadi salah input, misalnya, masyarakat bisa langsung memberi tahu sehingga langsung ada perbaikan. ’’Kalau kami berniat macam-macam, untuk apa kami pertontonkan dengan memublikasikannya,’’ jelasnya.(byu/c15/agm/jpg)
Editor: Eko Faizin

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

5 jam ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

6 jam ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

6 jam ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

6 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

7 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

7 jam ago