Site icon Riau Pos

Wabah Corona Meninggi, Argentina Batal Jadi Tuan Rumah 

wabah-corona-meninggi-argentina-batal-jadi-tuan-rumah

BUENOS AIRES (RIAUPOS.CO) – Konfederasi Sepakbola Amerika Selatan (CONMEBOL), mengumumkan menangguhkan penyelenggaraan Copa America 2021 di Argentina. Status tuan rumah ditangguhkan karena lonjakan kasus Covid-19 di Argentina meningkat dalam beberapa pekan terakhir.

“CONMEBOL menginformasikan bahwa, mengingat keadaan saat ini, kami memutuskan untuk menangguhkan penyelenggaraan Copa America di Argentina,” tulis CONMEBOL di akun Twitter-nya, @CONMEBOLBR, seperti dilansir Reuters.

Hal itu berarti, tidak diketahui siapa tuan rumah Copa America 2021, mengingat awalnya Argentina dan Kolombia diproyeksikan sebagai tuan rumah. Sebelumnya pada 21 Mei 2021, CONMEBOL mencabut status Kolombia sebagai tuan rumah Copa America 2021.

Keputusan itu diambil karena kerusuhan besar terjadi di Kolombia. Lantas, siapa yang akan menjadi tuan rumah Copa America 2021 yang sedianya digelar pada 13 Juni hingga 10 Juli 2021?

Sejauh ini CONMEBOL sudah mendapat tawaran dari negara lain. Hanya saja, mereka belum memutuskan negara mana yang akan menjadi tuan rumah Copa America 2021.

“CONMEBOL menganalisis tawaran dari negara lain yang telah menunjukkan minat untuk menjadi tuan rumah turnamen ini. Keputusan segera kami umumkan,” tutup pernyataan tersebut.

Sumber: Reuters/News/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

Exit mobile version