Categories: Olahraga

40 Ribu Tiket Ludes untuk Persebaya Vs Sabah FA

SURABAYA (RIAUPOS.CO) — Laga uji coba Persebaya Surabaya versus Sabah FA di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (8/2) malam dipastikan dihadiri puluhan ribu Bonek, suporter setia Persebaya.

Menurut Wakil Manajer Persebaya Sidik Tualeka, sejauh ini sudah sekitar 40 ribu tiket ludes terbeli.

"Kick off nanti jam 19.00 WIB, untuk penonton lumayan, 40 ribuan," katanya, Sabtu siang.

Laga ini menjadi momen penting bagi Persebaya Surabaya sebelum menjalani kompetisi Liga 1 2020. Pasalnya, bukan hanya pertandingan uji coba, ini menjadi momen perkenalan pemain-pemain Persebaya untuk musim ini.

Pelatih Aji Santoso juga menegaskan, momen uji coba ini menjadi ujian bagi pemainnya untuk mengasah kekompakan dan kepaduan pemain. Sebab, saat ini 40 persen penggawa Persebaya merupakan pemain-pemain baru.

Setelah melawan Sabah FA, tim dengan kostum kebesaran hijau-hijau ini akan menjalani laga di Piala Gubernur Jatim 2020. Babak penyisihan ajang ini dihelat di dua kota, Surabaya dan Malang, pada 10- 20 Februari mendatang. (dkk/jpnn)

Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal
 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

9 jam ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

9 jam ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

10 jam ago

Dishub Kuansing Kembali Pasang Portal, Truk Bermuatan Berat Dibatasi

Dishub Kuansing kembali memasang portal jalan di Teluk Kuantan untuk membatasi kendaraan bermuatan berat dan…

10 jam ago

PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Banjir Aceh Tamiang

PTPN IV PalmCo konsisten mendampingi pemulihan Aceh Tamiang sejak banjir bandang 2025, fokus pada anak,…

14 jam ago

Angkat Cita Rasa Melayu, Batiqa Hotel Hadirkan Patin Lancang Kuning

Batiqa Hotel Pekanbaru menghadirkan Patin Lancang Kuning lewat program Jelajah Rasa Nusantara, kolaborasi dengan nelayan…

16 jam ago