Categories: Nasional

Siak Bangun Jalur Pedestrian Hijau

SIAK (RIAUPOS.CO) — Bupati Siak Drs H Alfedri meninjau pembangunan jalur pedestrian hijau di sepanjang Jalan Muzzafarsyah. Pembangunan pedestrian hijau di sepanjang jalan ini  merupakan bangunan terbaru untuk menunjang pariwisata dan ekonomi kreatif Kabupaten Siak.

Alfedri menyebut, pembangunan jalur pedestrian tersebut tidak terbatas pada revitalisasi fisik semata, melainkan juga menghadirkan  konsep interaksi ruang ketiga yang menjadi prioritas setelah tempat bekerja dan ruang keluarga di rumah.

"Mudah-mudahan nanti  Januari tahun depan sudah bisa diresmikan," ujar Alfedri, Kamis (19/12).

Ke depan, jalur ini juga akan fungsikan sebagai ruang interaksi warga dan wisatawan. Misalnya setiap malam Ahad diselenggarakan kegiatan car free night untuk mendukung pariwisata dan ekonomi kreatif. Masyarakat boleh berolahraga seperti bermain tenis meja dan berjual beli aneka street culinary atau sekadar menikmati hiburan akustik.

Kepala Dinas PU Tarukim  Siak, Irving Kahar menyebut jalur pedestrian ini yang dibangun terinspirasi dari pedestrian modern seperti Orchard Road Singapura dan Braga Road Kota Bandung dengan memadukan tiga ciri dan karakteristik Kota Siak Sri Indrapura yang kini telah menyandang status sebagai Kabupaten Hijau, Kota Pusaka  dan Kota Pintar.

"Jalur pedestrian ini menghubungkan antara dua hutan kota Arwinas dan Balai Kayang II. Panjangnya lebih kurang 900 meter dengan lebar 3 meter di jalur kanan dan 1,5 meter di jalur kiri lengkap dengan jalur pemandu bagi penyandang disabilitas, serta dilengkapi 3 pedestrian plaza dengan lebar 5 meter," jelas Irving kahar.

Untuk mempertegas karakter sebagai kawasan kabupaten hijau, jalur hijau tersebut juga diperindah oleh Dinas PU Tarukim telah menanam 200 batang pohon tabebuya, sejenis pohon sakura tropis berwarna merah jambu.

"Jumlahnya sekitar 200 batang yang kita datangkan dari Surabaya persis seperti yang di pedestrian di sana. Kalau nanti sudah mekar bunganya indahnya luar biasa. Di sisi paling luar di kiri dan kanan juga ditanami sejenis bambu cyprus," ungkapnya.(wik)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

14 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

14 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

15 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

15 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

15 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

16 jam ago