Categories: Nasional

Terdakwa Irwan Pembakar Lahan Langsung Bebas

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) – Terdakwa Irwan alias Iwan (21), sebagai petani kecil di Desa Muara Musu Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau, Senin (2/3/2020) menghirup udara bebas.

Majelis Hakim Pengadilan Negeri  (PN) Pasirpengaraian yang diketuai Sunoto SH MH menjatuhkan vonis sah dan bersalah dengan sengaja membakar lahan, dengan hukuman kurungan penjara 6 bulan, 15 hari.

Putusan majelis hakim tersebut lebih ringan dari tuntutan JPU 4 tahun kurungan penjara, dengan denda Rp3 miliar subsider 3 bulan kurungan penjara.

Dari putusan vonis tersebut, terdakwa Iwan langsung bebas, setelah dipotong dengan masa tahanan yang telah ditahan Polres Rohul sejak 20 Agustus hingga 2 Maret 2020.

Sidang dengan agenda putusan perkara pembakar lahan dengan terdakwa Irwan,  dengan Hakim Ketua Sunoto SH MH, Hakim Anggota Adhika Budi Prasetyo SH Mba MH dan Ellen Yolandra Sinaga SH MH. Hadir JPU Jenti Siburian SH dan terdakwa Irwan didampingi penasihat hukum Andri SH dan Muhammad Ismail SH.

Selain memutuskan bersalah, hakim juga memerintahkan mengeluarkan terdakwa demi hukum segera setelah putusan ini diucapkan. Majelis hakim menetapkan barang bukti 1 (satu) buah mancis dan 1 botol kemasan air minum yang berisikan minyak bensin bercampur oli, sebilah parang dan 3 potongan kayu bekas dibakar dimusnahkan dengan membebankan kepada terdakwa untuk membayar biaya perkara Rp2 ribu.

Setelah membacakan putusan vonis tersebut, Sunoto SH MH yang juga Ketua PN Pasirpengaraian menyampaikan kepada penasihat terdakwa dan JPU. Dalam persidangan, JPU Jenti Siburian SH menyikapi putusan majelis hakim menyatakan pikir-pikir dalam waktu sepekan.

‘’Kita lihat saja perkembangannya selama tujuh hari, menyikapi keputusan majelis hakim,’’ ujarnya.

Humas Pengadilan Pasirpengaraian, Irfan Hasan Lubis SH kepada wartawan, Senin (2/3/2020) menyebutkan, keputusan Majelis Hakim PN Pasirpengaraian terhadap terdakwa Irwan dalam perkara membuka lahan dengan cara membakar di Desa Muara Musu telah dipertimbangan oleh majelis hakim.

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Mandi di Danau Raja Rengat, Pelajar SMP Tewas Tenggelam

Seorang pelajar SMP tewas tenggelam saat mandi di Danau Raja Rengat, Inhu. Korban diduga kelelahan…

2 jam ago

Bayar Hingga Rp5,7 Juta, Puluhan WNI Gagal Diberangkatkan Ilegal ke Malaysia

Polisi Dumai menggagalkan pengiriman 26 calon PMI ilegal ke Malaysia. Para korban diminta membayar hingga…

2 jam ago

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

2 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

2 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

2 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

2 hari ago