Categories: Nasional

Diduga dari Riau, Mayat Mr X Ditemukan di Labusel

MEDAN (RIAUPOS.CO) – Sesosok mayat Mr X ditemukan di pinggir Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Gundaling, Desa Torgamba, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), Kamis (29/8) sore. Mayat berjenis kelamin pria itu, diduga korban kejahatan.

“Mayat tanpa identitas,” ungkap Kapolsek Torgamba, AKP Mulyadi ketika dikonfirmasi Sumut Pos, kemarin.

Menurutnya, mayat yang dalam kondisi kaki diikat dengan lakban dan tangan terikat goni itu, diduga buangan dari kawasan Riau.

“Kita menduga, mayat dibuang dari wilayah Riau,” ujar kapolsek.

Kata Mulyadi, jasad mengenakan kaos hitam dan celana hitam itu disinyalir sudah tewas sejak dua hari. Karena, kondisi sudah mulai membusuk.

“Kemungkinan sudah tewas dua hari lalu,” paparnya.

Untuk kepastian penyebab tewasnya, pihak Polsek Torgamba membawa jasad pria malang itu ke RSUD dr. Djasmen Saragih, Kota Pematangsiantar untuk menjalani proses otopsi.

“Kepastian penyebab kematiannya juga menunggu hasil autopsi. Apakah dikarenakan pembunuhan atau lainnya. Anggota masih di Pematangsiantar. Menunggu hasil autopsi,” katanya.

Informasi diperoleh, mayat pertama kali ditemukan pengemudi truk yang melintas. Penemuan itu kemudian disampaikan kepada Tugiman (32) pedagang es tebu yang berjualan tidak jauh dari lokasi dan Suyatno Sitepu warga setempat.

Mayat tersebut memiliki ciri-ciri, menggunakan sepatu pansus warna biru dan memakai baju serta celana berwarna hitam. Selain itu, ketika ditemukan kondisi kaki dan tangan jenazah terikat lakban.

Sumber: Sumutpos.co

Editor: Edwir

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

20 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

20 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

21 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

21 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

21 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

21 jam ago