Categories: Pekanbaru

Sirenbaja Jadi SolusiÂ

PEKANBARU (RIAUPOS) — Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Riau, Yudi Nurman SPd MBA bersama 25 orang pegawai LPMP Riau, mengikuti kegiatan panatausahaan barang milik negara tahun 2019, bertempat di ruang rapat Sudirman LPMP Riau, Selasa (12/11). 

Narasumber dalam kegiatan tersebut Biro Umum Sekretariat Jenderal Kemendikbud RI, Kusti Herryawan. Dalam pemaparannya, Kusti Herryawan menjelaskan, terkait dengan aplikasi Sistem Informasi Perencanaan Pengadaan Barang dan Jasa (Sirenbaja).

Dijelaskannya, Sirenbaja adalah aplikasi yang dibuat oleh Biro Umum Sekretariat Jenderal Kemendikbud RI, dengan tujuan untuk menertibkan satuan kerja (Satker) yang ada Kemendikbud untuk lebih tertib dalam melakukan perencanaan pengadaan barang dan jasa. Ini sebelum melaksanakan tender atau seleksi pengadaan barang dan jasa. 

"Sehingga kami di Biro Umum Kemendikbud bisa melihat berapa perencanaan pengadaan barang dan jasa yang ada, terutama di satker-satker, sehingga kami bisa memetakan kebutuhan di masing-masing Satker tersebut. Apa saja dan dari sisi perencanaan dan pengadaan," ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, bagi Satker sebelum melaksanakan pengadaan barang dan jasa harus menginput pengadaan barang dan jasanya ke Sirenbaja. "Kalau Satker tidak menginput ke Sirenbaja maka satker tidak akan bisa menenderkan barang dan jasa," ujarnya.(dof)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

16 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

18 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

18 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago