Categories: Pekanbaru

Riau Pos Buka Bantuan untuk Tenaga Medis dan Masyarakat

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Surat kabar Harian Riau Pos melalui program Riau Pos Peduli, membuka posko pengumpulan bantuan berupa barang dan uang tunai untuk tenaga medis dan masyarakat yang terdampak Covid-19 di Provinsi Riau. Bantuan tersebut nantinya akan didistribusikan kepada pihak yang membutuhkan.
Direktur Riau Pos, Nazir Fahmi mengatakan, melalui program Riau Pos Peduli, pihaknya mengajak mitra Riau Pos dan juga masyarakat umum untuk bisa mendonasikan bantuan melalui Riau Pos. Dengan begitu, diharapkan bantuan yang diberikan dapat lebih terkoordinir.
“Selama ini sudah banyak kita lihat, masyarakat atau pihak swasta yang memberikan bantuan secara langsung kepada masyarakat. Untuk itu, kami membuka posko pengumpulan bantuan ini agar yang ingin memberikan bantuan bisa lebih terkoordinir,” katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, untuk lokasi pengumpulan bantuan dalam bentuk barang seperti sembako, dapat langsung diserahkan ke kantor Graha Pena Riau yang beralamat di Jalan HR Soebrantas KM 10,5 Panam, Pekanbaru.
“Sedangkan bantuan berupa uang tunai bisa dikirimkan melalui rekening bank Mandiri 108 00 00056656 an PT Riau Pos Promosindo. Bisa juga menghubungi contac person 081293870404 atas nama Fithriady Syam,” jelasnya.
Untuk transparansi kegiatan ini, para donatur akan diumumkan di koran Riau Pos dan website riaupos.co setiap harinya.
Laporan Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Deslina

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

PBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

1 menit ago

Direksi dan Komisaris Baru PT SPRH Resmi Ditetapkan

Pemkab Rohil menetapkan direksi dan komisaris baru PT SPRH melalui keputusan sirkuler. Direksi menargetkan penguatan…

23 menit ago

Polisi Ringkus Jaringan Pengedar Narkotika di Bengkalis

Polres Bengkalis membongkar komplotan pengedar narkotika di Mandau dan Bathin Solapan. Empat tersangka diamankan bersama…

32 menit ago

Perbaikan Jalan Jadi Prioritas, PUPR Meranti Ajukan 16 Paket

Dinas PUPR Kepulauan Meranti mengusulkan 16 paket pembangunan dan peningkatan jalan 2026, realisasi menyesuaikan kondisi…

48 menit ago

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

19 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

19 jam ago