Categories: Pekanbaru

Kampung Bandar Bersolek

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Pedestrian dan drainase di kawasan Kampung Bandar Senapelan tampak tengah dibenahi, Senin (8/3). Pekerja sibuk menggali di bagian sisi Jalan Kota Baru, Senapelan. Sementara itu, di Jalan Perdagangan, tepatnya di bawah Jembatan Siak 3, pedestrian pun tengah dalam tahap pengerjaan.

Sejak beberapa tahun belakangan, memang kawasan tepi sungai ini aktif bersolek. Mulai dari pembuatan taman, hingga terakhir akses untuk pejalan kaki yang dibenahi. Hal ini disambut baik oleh masyarakat. Sebab, pembenahan ini dinilai mampu menarik minat wisatawan dan mempercantik kota.

Hal ini dikatakan oleh Dina, salah seorang warga sekitar Kampung Bandar. Menurutnya, perkembangan kawasan tersebut cukup signifikan. “Cukup banyak lah yang berubah dari sini. Sekarang sudah ada pedestriannya. Jadi, masyarakat dan pengunjung makin nyaman," ujarnya.

Meski begitu, menurutnya pembangunan tersebut juga harus diiringi dengan perawatan dan pengawasan. Karena, jika tidak, kondisi tersebut tidak bertahan lama. "Ya harus dirawat dan dijaga juga bersama. Karena kadang ada saja yang suka merusak fasilitas yang ada ini," sambungnya.

Tiap sore khususnya akhir pekan, kawasan tersebut memang cukup ramai dikunjungi wisatawan. Baik dari dalam, maupun luar kota. Kawasan pesisir nyatanya masih memiliki daya tarik tersendiri di tengah masyarakat. Karena itu, pembenahan dan perbaikan kawasan tersebut dinilai penting.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR, Indra Pomi mengaku bahwa perbaikan kawasan tersebut (pembangunan drainase dan pedestrian) merupakan tanggung jawab dari Balai Infrastruktur Wilayah. "Untuk pedestrian Kampung Bandar yang di tepi Sungai Siak itu, tanggung jawab dari Balai Infrastruktur Wilayah," tutupnya.(azr/ali)

 

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

18 menit ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

30 menit ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

37 menit ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

47 menit ago

Direksi dan Komisaris Baru PT SPRH Resmi Ditetapkan

Pemkab Rohil menetapkan direksi dan komisaris baru PT SPRH melalui keputusan sirkuler. Direksi menargetkan penguatan…

1 jam ago

Polisi Ringkus Jaringan Pengedar Narkotika di Bengkalis

Polres Bengkalis membongkar komplotan pengedar narkotika di Mandau dan Bathin Solapan. Empat tersangka diamankan bersama…

1 jam ago