Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika menyerahkan bantuan perlengkapan ronda kepada perwakilan warga Perumahan Trenjin, Jalan Cipta Karya, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Ahad (7/1/2024). (Humas Polresta Pekanbaru untuk riau pos.co)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) amat penting. Terutama menjelang pelaksanaan pemilu pada tahun ini. Untuk hal ini Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika bahkan kerap turun langsung ke masyarakat.
Seperti pada Ahad (7/1), Kombes Jeki bersama Pejabat Utama (PJU) Polresta mendatangi Perumahan Trenjin Jalan Cipta Karya, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani untuk menemui warga.
Di sana, Kombes Jeki mengajak warga untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas. Bahkan dirinya menyerahkan sejumlah perlengkapan ronda bagi masyarakat perumahan tersebut.
Peralatan ronda yang diserahkannya itu termasuk alat komunikasi handy talky (HT), senjata standar keamanan sipil, tongkat T dan juga lampu. Yang buat masyarakat mengingatkan kuat momen ini, Kapolresta juga menyerahkan tiga pasang ekor ayam kampung untuk masyarakat perumahan itu.
Saat kunjungan itu Kombes Jeki mengampaikan kepada masyarakat pentingnya kamtibmas tetap terjaga. Mulai dari tindak kejahatan sampai pada potensi adu mulut dan komunikasi tidak harmonis antarwarga pun harus dihindari. Masyarakat diminta untuk tidak berlaku provokatif dan juga tidak terpancing oleh hal itu.
Terkait kunjungan tersebut Kombes Jeki menyebutkan, tujuan utamanya adalah untuk mendekatkan diri sekaligus menjalin sinergi antara polisi dan masyarakat. Dengan mendatangi langsung masyarakat, dirinya ingin memastikan kamtibmas di wilayah hukum Polresta Pekanbaru dapat terkendali.
”Kita berharap dengan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat dapat memperkuat hubungan yang baik. Sehingga bersama-sama dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Melalui bantuan pembangunan pos ronda dan pesan-pesan kamtibmas, diharapkan kerja sama antara polisi dan masyarakat semakin kuat dan terjaga,” tutup Kapolresta.(end)
Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…
Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…
DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.
Dishub Kuansing kembali memasang portal jalan di Teluk Kuantan untuk membatasi kendaraan bermuatan berat dan…
PTPN IV PalmCo konsisten mendampingi pemulihan Aceh Tamiang sejak banjir bandang 2025, fokus pada anak,…
Batiqa Hotel Pekanbaru menghadirkan Patin Lancang Kuning lewat program Jelajah Rasa Nusantara, kolaborasi dengan nelayan…