Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pekanbaru memberikan edukasi kepada masyarakat melalui program Pekan Informasi dan Layanan On The Streets (Pilots) yang berlangsung di area CFD, Jalan Sudirman Pekanbaru, Ahad (28/1/2024). (KPKNL UNTUK RIAU POS.CO)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pekanbaru aktif memanfaatkan keramain car free day (CFD) untuk memberikan layanan di luar kantor. Ahad lalu (28/1), KPKNL Pekanbaru kembali menggelar kegiatan edukasi kepada masyarakat bertajuk Pekan Informasi dan Layanan On The Streets (Pilots) di area CFD.
Kepala KPKNL Pekanbaru Maulina Fahmilita mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat atas pentingnya aset negara serta meningkatkan partisipasi publik untuk menjaga asset negara.
Dalam kegiatan ini, KPKNL Pekanbaru aktif menginformasikan kepada masyarakat mengenai tugas dan fungsi lembaga tersebut dalam mengelola aset negara serta pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga dan memelihara aset-aset tersebut. Diawali dengan pengenalan berbagai jenis aset negara.
‘’Dampak partisipasi aktif masyarakat dalam gerakan jaga aset negara dapat mengefektifkan alokasi APBN, khususnya untuk keperluan pemeliharaan, sehingga APBN dapat digunakan untuk membiayai belanja negara yang lebih strategis,’’ ujarnya.
Selain berbagi informasi ke pengunjung CFD, kegiatan PILOTS juga dimeriahkan dengan berbagai permainan menarik yang bertujuan untuk menghibur sekaligus memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya aset negara.
Beragam permainan tersebut disambut antusias oleh pengunjung CFD, yang turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan tersebut. Tak hanya itu, sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang turut berpartisipasi, KPKNL Pekanbaru juga membagikan kalender edukatif yang berisi pesan jaga aset negara.
Pada momen penutupan, Maulina Fahmilita mengungkapkan harapan serta optimisme di awal tahun 2024. “Kami berharap melalui kegiatan Pilots ini, masyarakat dapat lebih memahami pentingnya peran serta dalam menjaga aset negara. Dengan kesadaran yang tinggi, kita dapat menjaga keberlangsungan dan kesejahteraan bersama,” jelasnya.(azr)
Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…
Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…
Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…
Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…
Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…
BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…