Categories: Ekonomi Bisnis

Penarikan Undian Gempita Bank Mestika Dharma Digelar di Batam

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — PT Bank Mestika Dharma Tbk menyelenggarakan penarikan Undian Gempita periode 1 November 2018 sampai dengan 30 April 2019 di Nagoya Hill Hotel Sky Ballroom Lt. 12  Jalan Teuku Umar, Superblok Nagoya Hill Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (29/6).

Penarikan undian dilaksanakan di hadapan Notaris Yondri Darto SH, juga disaksikan oleh yang mewakili  pihak kepolisian dan yang mewakili Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam dan Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau dengan jumlah  hadiah Rp7,2 miliar, yang dikoordinir oleh Lina dari Bagian Produk Funding PT Bank Mestika Dharma Tbk.

Pada penarikan undian tersebut, Grand Prize dengan nilai  hadiah Rp2 miliar yang khusus diundi untuk nasabah rekening Tames, Tames Batik atau Giro yang memiliki saldo rata-rata minimal Rp500 juta per bulan diraih oleh nasabah PT Bank Mestika Dharma, Tbk Kantor Cabang Pembantu Pulau Brayan Medan.

Sedangkan dua hadiah ke-1 dengan  nilai hadiah masing-masing Rp800 juta yang diundi untuk seluruh nasabah rekening Tames, Tames Batik atau Giro yang memenuhi syarat, diraih oleh nasabah PT Bank Mestika  Dharma Tbk Kantor Cabang Kisaran dan Kantor Cabang Pembantu KHA Dahlan, Rantau Prapat.

Dalam kesempatan ini turut hadir dan juga memberikan kata sambutan serta menyampaikan company profile, Afif, Corporate Secretary PT Bank Mestika Dharma, Tbk. Dalam sambutan, dia menyampaikan  PT Bank Mestika Dharma Tbk telah berdiri sejak 1955. Sedangkan  Kantor Cabang Batam dan Kantor Cabang Pembantu di Nagoya Hill mulai beroperasi pada 2007. Penarikan Undian Gempita baru kali ini diselenggarakan di Batam.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas Pemimpin Cabang PT.Bank Mestika Dharma, Tbk  Pekanbaru Hendra Susanto mengatakan,  penarikan Undian Gempita yang digelar dua kali dalam setahun adalah sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasih PT Bank Mestika Dharma Tbk kepada nasabah setianya  selama ini. Dia juga mengucapkan selamat kepada para pemenang periode I tahun 2019.

Bagi nasabah yang belum beruntung pada periode ini masih ada kesempatan di periode yang akan datang. Diharapkan dengan adanya program Undian Gempita ini, minat masyarakat untuk menabung semakin meningkat khususnya di Kantor Cabang Pekanbaru dan nasabah dapat memanfaatkan fasilitas perbankan yang tersedia di PT Bank Mestika Dharma untuk melakukan transaksi.

Semoga pada Undian Gempita mendatang, nasabah PT Bank Mestika Dharma, Tbk Cabang Pekanbaru kembali meraih hadiah ke-1 seperti saat Undian Gempita pada periode II tahun 2018 yang lalu.(eca/c)
Editor: Eko Faizin

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

16 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

17 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

18 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago