TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) — Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH terjun langsung memimpin apel pengamanan rekapitulasi perhitungan perolehan suara, Senin (2/12) di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuansing.
Apel ini dihadiri oleh pejabat dari berbagai instansi, termasuk Waka Polres Kuansing, Kompol Robet Arizal SSos, Dandim 0302 Inhu/Kuansing yang diwakili Mayor Infanteri Lagimin.
Untuk pengamanan, personel gabungan yang dikerahkan terdiri dari 311 personel Polres Kuansing, 60 personel TNI, 60 personel Sat Brimob Polda Riau, 60 personel Ditsamapta Polda Riau, 130 personel Satpol PP dan 75 personel Dinas Perhubungan.
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito mengatakan, tugas pengamanan harus dilaksanakan secara profesional dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan potensi gangguan yang telah dipetakan. Rapat pleno dijadwalkan berlangsung hingga 4 Desember 2024, namun bisa selesai lebih cepat tergantung pada perkembangan di lapangan.
Dia menginstruksikan pada personel untuk tetap berada di pos masing-masing dan tidak meninggalkan tugas meskipun ada situasi lain yang berkembang. Dia akan terus memantau situasi melalui perwira pengendali untuk melakukan evaluasi dan mengambil langkah penyesuaian jika diperlukan.
“Kami dari Polres Kuansing berkomitmen untuk terus mendukung terciptanya Pilkada yang aman, damai, dan demokratis, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan di Kabupaten Kuansing,” sebut Kapolres.
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…