Categories: Indragiri Hilir

Tragis! Warga Inhil Diseret Buaya Saat Hendak Naik Pompong, Ditemukan Tak Bernyawa

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) — Seorang nelayan di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) kembali menjadi korban keganasan buaya. Peristiwa nahas itu terjadi di perairan Sungai Lima, Desa Kuala Sungai Batang, Kecamatan Sungai Batang, pada Senin (20/10/2025) sore sekitar pukul 17.00 WIB.

Korban diketahui bernama Jupri, warga Desa Patah Parang, Kecamatan Sungai Batang, yang tewas usai diserang buaya saat hendak naik ke pompong sepulang mencari kerang bersama 13 rekannya.

Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora melalui Kapolsek Sungai Batang Iptu Bambang menjelaskan, insiden terjadi begitu cepat ketika korban baru separuh badan naik ke perahu.
“Saat korban hendak naik ke pompong, tiba-tiba buaya muncul dan langsung menerkamnya, menyeret ke dalam air,” ujar Iptu Bambang, Selasa (21/10/2025).

Rekan-rekan korban yang menyaksikan kejadian itu sontak panik dan langsung meminta bantuan warga setempat untuk melakukan pencarian.
“Korban ini yang terakhir naik ke perahu. Saat saksi sempat mengalihkan pandangan, tiba-tiba korban hilang. Setelah itu pencarian langsung dilakukan,” tambahnya.

Beberapa jam kemudian, korban ditemukan tak jauh dari lokasi kejadian dalam kondisi sudah meninggal dunia dengan luka gigitan buaya di sekujur tubuhnya.
“Jenazah korban sudah diserahkan kepada keluarga dan dimakamkan,” jelasnya.

Salah seorang warga mengaku, serangan buaya di wilayah mereka sudah sering terjadi dan membuat warga resah.
“Buaya sering muncul di sini. Kami nelayan sudah sangat takut, hampir setiap bulan ada saja yang melihat buaya mendekat ke perahu,” ujarnya.

Warga pun berharap pemerintah daerah segera mengambil langkah nyata untuk menanggulangi ancaman buaya di kawasan Sungai Batang.
“Harapan kami, pemerintah jangan diam saja. Jumlah buaya makin banyak, jangan tunggu ada korban lagi,” tutupnya.(*2)

Redaksi

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago