Categories: Bengkalis

Bupati Bengkalis Hadiri Launching Program Ketahanan Pangan

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – BUPATI Bengkalis Kasmarni diwakili  Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Warsono menghadiri launching Program Ketahanan Pangan 1.000 hektare  2022 Kodim 0303/Bengkalis di Desa Sungai Alam, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Senin (18/4).

Kegiatan tersebut dibuka  Gubernur Riau Drs H Syamsuar, diadakan secara hybrid dan turut diikuti oleh kepala daerah dari sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Riau.

Pada kesempatan itu Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Warsono menyebutkan, untuk menyukseskan program tersebut Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis siap bekerja sama dan memberikan dukungan untuk sektor ketahanan pangan ini.

"Kami siap mendukung kegiatan ketahanan pangan ini, dan kami berharap agar perekonomian masyarakat menjadi lebih baik dan mandiri," ujar Andris.

Acara tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Bengkalis Yuhelmi, Kepala Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik Bengkalis Hermanto Baran, Camat Bengkalis Ade Suwirman dan seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Bengkalis.

Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto  mengatakan, di lahan ini akan  ditanam jagung, nanas, padi dan ubi kayu.

"Pembangunan bidang pertanian seperti tanaman padi, ubi kayu, jagung dan  prioritas yang akan terus kami kembangkan melalui program Kodim Ketahanan Pangan di wilayah 0303/Bengkalis," ujar Endik Yunia.(ifr)

Edwir Sulaiman

Share
Published by
Edwir Sulaiman

Recent Posts

OJK Bebaskan UMKM dari Agunan Pembiayaan hingga Rp100 Juta

OJK membebaskan UMKM dari kewajiban agunan pembiayaan modal kerja hingga Rp100 juta melalui aturan baru…

19 jam ago

Pelayanan Publik Kuansing Raih Nilai A dalam Evaluasi Nasional

Pelayanan publik Pemkab Kuansing meraih nilai 4,47 dengan kategori A dalam evaluasi nasional PEKPPP 2025…

19 jam ago

Ratusan Batang Kayu Ilegal Disita, Dua Terduga Pelaku Diamankan

Polisi menangkap dua terduga pelaku ilegal logging di Langgam, Pelalawan, serta menyita ratusan batang kayu…

20 jam ago

Hari Ketiga Pencarian, Bocah Tenggelam di Sungai Ngaso Ditemukan Meninggal

Bocah 8 tahun yang hanyut di Sungai Ngaso, Rohul, akhirnya ditemukan meninggal dunia pada hari…

20 jam ago

Propemperda 2026, DPRD Pekanbaru Bahas 17 Ranperda

DPRD Pekanbaru menetapkan 17 Ranperda dalam Propemperda 2026, terdiri dari usulan DPRD dan Pemko untuk…

20 jam ago

Urai Kemacetan, Traffic Light Simpang Paus–Nangka Resmi Difungsikan

Pemko Pekanbaru mulai mengoperasikan traffic light di Simpang Jalan Paus–Tuanku Tambusai untuk mengurai kemacetan dan…

21 jam ago