BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Hingga sekarang jumlah pasien terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) yang sembuh di Kabupaten Bengkalis mencapai 164 orang. Sedangkan jumlah kasus mencapai 285, Senin (5/10/2020).
Yang menggembirakan, terdapat terdapat 19 pasien yang dinyatakan sembuh. Namun penambahan sebanyak 16 kasus.
‘’Hari ini (Senin, red) ada kabar menggembirakan, sudah tercatat 164 pasien yang sembuh dari Covid-19. Data per Senin, pasien yang sembuh sebanyak 19 orang. Hanya saja terkonfirmasi positif bertambah 16 kasus. Dengan begitu jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Bengkalis berjumlah 285 kasus. Sebab sehari sebelumnya berjumlah 269 kasus,’’ kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bengkalis, Ns Popy Yulia Santisa SKep.
Berdasarkan data dari Satgas, pasien diisolasi dan dirawat di rumah sakit bertambah 14 orang. Kemudian dikarantina di Balai Diklat BKD Bengkalis berkurang karena sembuh sebanyak 16 orang. Sedangkan yang melakukan isolasi mandiri berjumlah 85 orang. Meninggal dunia bertambah satu menjadi enam orang.
Laporan: Erwan Sani (Bengkalis)
Editor: M Ali Nurman
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…