Categories: Riau

Volume Kendaraan di Pintu Tol Permai Tinggi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Hari pertama beroperasinya Tol Pekanbaru-Dumai (Permai), antusias masyarakat pengguna jasa layanan jalan bebas hambatan itu sangat tinggi.

Terbukti, sejak pagi hingga siang. Kepadatan arus lalu lintas mulai terpantau di pintu Tol Pekanbaru, yang berada di kawasan Muara Fajar, Rumbai Pekanbaru, Sabtu (26/9/2020).

Sebelum beroperasi, Gubernur Riau Syamsuar beserta jajarannya kembali meninjau pintu tol itu secara langsung. Menurut petugas pintu tol, sekitar pukul 07.00 WIB gubernur turun ke lokasi.

"Pagi tadi gubernur turun, dan membuka pintu tol ini secara langsung," kata petugas pintu tol, Aar, kepada Riaupos.co.

Di lokasi, para pengendara roda empat dari kedua sisi tampak memadati pintu tol. Namun dari sekian banyak pengguna layanan tol, di hari pertama masih ada beberapa kendala, dominannya yaitu pengguna yang belum memiliki kartu tol sebagai akses keluar-masuk.

Namun bagi pengguna jasa tol tak usah khawatir, beberapa petugas pintu tol menyediakan kartu tersebut yang dijual seharga Rp50 ribu dengan saldo awal berisi Rp25 ribu.

"Kita juga menyediakan kartunya di pintu tol ini. Sejauh ini memang banyak yang belum punya," akunya.

Sementara itu, pengguna jalan tol, Rahmat Lubis merasakan sensasi baru dengan melintasi jalan bebas hambatan tersebut. Di hari pertama ini, dirinya merasa senang dengan akses Dumai-Pekanbaru yang bisa ditempuh paling lambat 2 jam.

"Alhamdulillah, sudah berfungsi. Sebagai masyarakat tentunya senang, selain hemat waktu juga hemat bahan bakar ketimbang lewat jalan lintas nasional," tuturnya.

Laporan: Panji A Syuhada (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Mandi di Danau Raja Rengat, Pelajar SMP Tewas Tenggelam

Seorang pelajar SMP tewas tenggelam saat mandi di Danau Raja Rengat, Inhu. Korban diduga kelelahan…

4 jam ago

Bayar Hingga Rp5,7 Juta, Puluhan WNI Gagal Diberangkatkan Ilegal ke Malaysia

Polisi Dumai menggagalkan pengiriman 26 calon PMI ilegal ke Malaysia. Para korban diminta membayar hingga…

4 jam ago

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

2 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

2 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

2 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

2 hari ago