Categories: Riau

Gubri Resmi Lantik Kadishub dan Kepala BPBD Riau

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Gubernur Riau (Gubri) Drs H Syamsuar MSi resmi melantik dua kepala organsiasi perangkat daerah (OPD), yakni Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), di gedung daerah Riau, Jumat (19/3/2021). Dilantik sebagai Kepala BPBD yakni M Edy Afrizal, sedangkan Kadishub yakni Andi Yanto.

Usai kegiatan, Gubri mengingatkan kepada kedua pejabat yang baru agar bisa segera menyesuaikan dengan tugasnya masing-masing. Pasalnya, ruang lingkup jabatan yang diemban saat ini cukup luas.

"Segera pelajari semua tugas yang diamanahkan agar tugas dapat dilaksanakan dengan baik, bisa bekerja sama baik di internal dan semua pihak yang terkait," katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, para pejabat baru juga harus pandai untuk mencari bantuan dana dari pemerintah pusat. Karena jika hanya mengandalkan kekuatan keuangan daerah, akan sulit tercapai target yang ada.

"Cari anggaran yang bisa dimanfaatkan untuk daerah, harus proaktif dengan pemerintah pusat. Kalau hanya santai-santai saja, tidak akan dapat," pintanya.

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

18 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

19 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

20 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago