Mendagri Tjahjo Kumolo (foto/jpnn.com)
JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyebut Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau beken disapa Pasha Ungu berbicara banyak hal ketika menemuinya di kantor Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Senin (12/8).
Menurut Tjahjo, Pasha berbicara rehabilitasi dan rekonstruksi Kota Palu setelah musibah gempa. Selain itu, Pasha berbicara tentang kemungkinan maju sebagai calon wali kota atau calon gubernur di Pilkada serentak 2020.
“Terus dia (Pasha) konsultasi masalah pilkada, dia lagi memikirkan apakah maju sebagai wakil lagi. Entah nanti dengan pak wali kota sekarang, atau maju sendiri, baik sebagai wali kota atau mau maju sebagai cagub,” ucap Tjahjo ditemui setelah menjalin pertemuan dengan Pasha Ungu di kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Senin (12/8).
Hanya saja, Tjahjo belum bisa membeberkan provinsi yang menjadi tempat Pasha maju sebagai cagub. Meski begitu, Tjahjo mendukung Pasha untuk bisa berkontestasi di Pilkada serentak 2020. “Oh, saya mendukung,” kata Tjahjo
Tjahjo mengaku punya penilaian positif atas kinerja vokalis band Ungu itu ketika memimpin Kota Palu. Eks Sekjen PDI Perjuangan itu menyebut Pasha mampu berkoordinasi dengan pemerintahan pusat.
“Dia (Pasha) menjalankan tugas selama lima tahun sebagai wakil wali kota yang cukup bagus, bisa berkoordinasi, bisa menempatkan diri bersama-sama dengan Pak Wali Kota,” ucap dia. (mg10)
Sumber: JPNN.com
Editor: Deslina
Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…
Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…
Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…
Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…
Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…
Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…