Categories: Olahraga

Cetak Dua Gol ke Jala Sotton, Jota Dipuji Klopp

LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) – Diogo Jota tampil impresif saat Liverpool mengalahkan Southampton. Hal tersebut membuat Jota mendapat pujian dari sang pelatih Jurgen Klopp.

Liverpool menjamu Southampton di pekan ke-13 Premier League, Sabtu (27/11/2021) malam WIB. Tampil di Anfield, The Reds menang empat gol tanpa balas dalam laga tersebut.

Jota tampil impresif dengan mencetak dua gol ke, sementara dua gol sisanya disumbangkan Thiago Alcantara dan Virgil van Dijk.

Kemenangan atas Sotton membuat Liverpool menempati posisi kedua pada klasemen sementara di bawah Chelsea. Mereka mengumpulkan 28 poin dari 13 pertandingan.

Klopp menilai bahwa Jota adalah salah satu pemain yang sangat dibutuhkan oleh Liverpool. Hal itu pun dapat dinilai dari penampilan impresifnya sejauh ini.

Usai pertandingan, Klopp pun memberikan pujian pada Jota yang telah menunjukkan performa impresif. Dia mengatakan Jota adalah pemain luar biasa.

“Diogo adalah pemain luar biasa, anak luar biasa,” ujar Klopp di situs resmi Liverpool.

"Itu bagi kami dua tahun lalu, satu setengah tahun yang lalu, penandatanganan yang sempurna karena dia memiliki semua yang dibutuhkan pemain Liverpool di skuat ini," ungkap mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

Klopp juga sangat terkesan dengan kemampuan yang dimiliki oleh Jota. Pasalnya, Jota bisa memainkan beberapa posisi di lini depan.

“Dia memiliki keterampilan teknis, dia memiliki keterampilan fisik dan dia sangat cerdas dan dapat mempelajari semua hal taktis dengan cukup cepat. Selain itu, dia bisa memainkan ketiga posisi tersebut,” lanjutnya.

“Dia memiliki kecepatan, memiliki keinginan untuk menyelesaikan situasi dengan sangat baik. Saya pikir rekor mencetak golnya cukup mengesankan, jika saya benar," jelas Klopp lagi.

Pada musim lalu, Jota kerap diganggu cedera yang membuatnya sering absen membela Liverpool. Klopp sangat bersyukur bisa melihat Jota menunjukkan performa terbaiknya pada musim ini.

“Sayangnya, dia mengalami cedera besar tahun lalu dan itu tidak pernah membantu," ucap Klopp.

"Tapi dia kembali, terima kasih Tuhan, dan sangat cocok di tim ini. Saya benar-benar bahagia untuknya,” tutupnya.

Sumber: ESPN/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

7 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

8 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

8 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

9 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

9 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

9 jam ago