Categories: Olahraga

Fajar/Rian Bawa Indonesia Tantang Cina

AARHUS (RIAUPOS.CO) – Indonesia lolos ke final Piala Thomas setelah ganda putra badminton Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses mengalahkan pasangan Denmark Mathias Christiansen/Frederik Sogaard pada semifinal.

Fajar/Rian menang dengan skor 21-14 dan 21-14 atas Christiansen/Sogaard di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (16/10/2021) malam WIB.

Keunggulan 2-1 Indonesia atas Denmark membuat Fajar/Rian tampil lebih percaya diri saat melakoni partai keempat semifinal Thomas Cup 2021.

Sempat tertinggal 4-5 di awal gim pertama, Fajar/Rian sukses berbalik unggul 7-5 atas pasangan Denmark.

Kemudian, ganda putra Denmark sempat menyamakan kedudukan 7-7. Namun, Fajar/Rian mampu terus melesat dan memenangkan interval gim pertama 11-9.

Usai interval gim pertama Fajar/Rian terus menunjukkan penampilan impresifnya. Fajar/Rian sukses meraih lima poin berturut-turut dari 15-13 hingga 20-13.

Fajar/Rian akhirnya berhasil memenangkan gim pertama dengan skor 21-14.

Fajar/Rian juga tampil dominan di gim kedua. Fajar/Rian sukses memenangkan interval gim kedua dengan skor 11-2.

Fajar/Rian terus tampil dominan dan memenangkan gim kedua dengan skor 21-14. Fajar/Rian pun berhasil membawa Indonesia lolos ke final Thomas Cup 2021 dengan kemenangan atas Denmark dengan skor 3-1.

Di tiga partai sebelumnya, Indonesia kehilangan angka setelah Anthony Sinisuka Ginting kalah dari Victor Axelsen. Namun ganda Kevin/Markus menang atas lawannya dan membuat kedudukan menjadi 1-1. Jonatan Christie membuat Indonesia unggul 2-1 setelah menang atas Anders Antonsen.

Indonesia akan bertemu Cina pada pertandingan final di tempat yang sama, pada Ahad (17/10) petang WIB. Cina lolos ke final setelah di semifinal mengalahkan Jepang 3-1.

Sumber: PBSI/BWF/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

3 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

4 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

4 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

4 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

5 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

5 jam ago