Categories: Olahraga

Barcelona Ramaikan Perburuan Terhadap Dybala

BARCELONA (RIAUPOS.CO) – Spekulasi mengenai masa depan Paulo Dybala memasuki babak baru. Striker Juventus itu dilaporkan kini sedang didekati oleh Barcelona.

Setelah tujuh tahun bersama, Juventus dan Dybala nampaknya akan berpisah di musim panas nanti. Ini disebabkan kedua pihak gagal mencapai kata sepakat mengenai kontrak sang striker yang habis di musim panas nanti.

Saat ini ada banyak klub yang mengincar jasa striker timnas Argentina tersebut. Karena ia bisa didapatkan secara cuma-cuma di musim panas nanti.

FootballTransfers mengklaim bahwa Dybala kemungkinan akan melanjutkan karir di Spanyol. Ia dilaporkan kini tengah didekati oleh Barcelona.

Menurut laporan tersebut, Barcelona cukup tertarik merekrut Dybala. Karena mereka butuh tambahan striker di musim panas nanti.

Ini disebabkan Barcelona akan kehilangan tiga penyerang sekaligus. Martin Braithwaite, Luuk De Jong dan Memphis Depay dilaporkan bakal meninggalkan Camp Nou di musim panas nanti.

Xavi membutuhkan striker baru untuk mengisi kekosongan tersebut. Dybala dinilai bakal jadi opsi yang bagus untuk tim mereka.

Laporan yang sama mengklaim bahwa Dybala bukan target transfer utama Barcelona di musim panas nanti. El Blaugrana menargetkan Erling Haaland selaku juru gedor mereka yang baru. Namun masalahnya penyerang Norwegia itu memiliki mahar transfer dan gaji yang sangat besar.

Jadi jika mereka gagal mengamankan jasa Haaland baru mereka akan berpaling ke Dybala. Barcelona harus bergerak cepat untuk mengamankan Dybala. Karena sang striker banyak peminat di musim panas nanti.

Atletico Madrid, Tottenham dan Inter Milan juga dilaporkan mendambakan sang striker. Inter jauh-jauh hari sudah menggoda Dybala dengan tawaran gaji dan kontrak tinggi, plus durasi kontrak yang panjang.

Sumber: Marca/News/ESPN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

2 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

2 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

2 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

2 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

2 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

2 hari ago