Ketua Penyelenggara Evi Nurdin SH (tengah) menyerahkan hadiah kepada juara tunggal putra Turnamen Kundur Tenis Meja Club Cup II di Hall A Sport Center Rumbai, Pekanbaru, Ahad (29/9/2024). (KTMC Riau untuk Riau Pos )
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Perkumpulan Tenis Meja (PTM) Unggas Riau keluar sebagai juara umum pada turnamen Kundur Tenis Meja Club (KTMC) Cup II di Hall A Sport Center Rumbai, Pekanbaru, Ahad (29/9).
Dalam laga memperingati HUT KTMC Riau ke-3 tersebut memainkan empat kategori yakni beregu umum se-Sumatera, ganda veteran U-45 se-Sumatera, tunggal umum se-Sumatera dan tunggal putri voor n voor se-Riau.
Ketua PTM Riau KTMC Evi Nurdin mengucapkan, selamat kepada para atlet tenis meja se-Sumatera yang menjadi pemenang pada turnamen KTMC Cup II 2024 ini, dan mengucapkan terima kasih kepada para sponsor yang telah banyak membantu menyukseskan acara tersebut.
Dijelaskannya, beberapa nama sponsor yang telah memberikan support, seperti Riau Pos, Kedai Kopi Yong Bengkalis Grup, Rumah Sakit Shafira, PT Envi, PT Binalab, PT PBS, Maxim Bengkalis, Volten Internasional Indonesia, Junior Sport, Agung Toyota Harapan Raya.
Selain itu, dirinya juga berterima kasih kepada seluruh Perkumpulan Tenis Meja (PTM) yang telah ikut berpartisipasi dalam kejuaraan ini.
“Kami juga tak lupa juga ucapan terima kasih kepada panitia, refree dan wasit yg telah menjalankan pertandingan ini dengan sukses dan lancar,” ujar Evi Nurdin, Senin (30/9).
Untuk juara umum pada KTMC Cup II 2024 diraih PTM unggas Riau dengan total medali yang diraih, 2 emas, 2 perak, 1 perunggu.
“Ini kali keduanya PTM Unggas Riau menjadi Juara Umum di kejuaraan tenis meja yang ditaja KTMC,” pungkasnya. (dof)
Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…
Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…
Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…
Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…
Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…
Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…