Site icon Riau Pos

Camat Tualang Imbau RT/RW Tingkatkan Poskamling

Camat Tualang Imbau RT/RW Tingkatkan Poskamling

SIAK (RIAUPOS.CO) — Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Tualang mengimbau masyarakat untuk  bersama  menjaga ketertiban dan keamanan dan mengaktifkan dengan meningkatkan poskamling di lingkungannya masing- masing.

Apalagi saat ini  libur Natal dan tahun baru, tentu banyak warga yang bepergian ke luar kota dalam jangka cukup lama.

Untuk itu, Camat Tualang Zalik Effendi mengimbau masyarakat Perawang untuk menjaga di wilayahnya tetap kondusif. Penghulu kampung agar menginstruksikan RT dan RW dapat mengaktifkan poskamling.

"Penghulu kampung agar menginstruksikan RT dan RW tetap mengaktifkan poskamling dengan meningkatkan keamanan di wilayahnya. Karena libur panjang Natal dan tahun baru banyak warga yang ke luar kota," ungkapnya.

Camat juga mengimbau, bagi yang akan bepergian dalam waktu cukup lama agar menitipkan rumah atau barang-barang yang berharga kepada saudara atau tetangga.

Juga mengimbau agar seluruh elemen masyarakat Kecamatan Tualang bersama agar meningkatkan toleransi.

Dirinya juga mengingatkan masyarakat diharapkan untuk tidak  terprovokasi oleh isu yang mencoba mengganggu keamanan dan ketertiban.

"Dukungan dari semua masyarakat  sangat penting. Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga tetap kondusif," ajaknya.(wik)

Exit mobile version