Categories: Nasional

Target Formasi PPPK Guru Belum Tercapai

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Pengajuan formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) guru dari pemerintah daerah (pemda) akan ditutup akhir Januari. Sayangnya, hingga Jumat (29/1), dari target 1 juta formasi, baru 50 persen formasi yang diajukan.

"Terakhir baru masuk 500 ribuan," ujar Plt Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) Teguh Widjinarko, kemarin.

Menurut Teguh ada sejumlah alasan yang ditengarai menjadi pertimbangan pemda masih alot dalam pengajuan formasi PPPK guru ini. Di antaranya, mengenai gaji dan tunjangan. Dia menilai, masih ada keraguan di pemda mengenai hal ini meski sebelumnya sudah diumumkan bahwa gaji 1 juta PPPK tersebut bakal ditanggung oleh pusat.

Kemudian, hal ini juga sangat bergantung pada keputusan kepala daerah. Seperti diketahui, sejumlah daerah baru saja berganti kepala daerahnya. Lalu, ada pula daerah yang harus melakukan perubahan fokus ke penanganan Covid-19.

"Tetapi kami terus berupaya untuk meyakinkan mereka, melalui sosialisasi dan coaching clinic," tegasnya. Usulan formasi untuk program 1 juta guru PPPK ini sejatinya telah diperpanjang sebelumnya. Awalnya, pengajuan ditargetkan bisa

rampung pada 31 Desember 2020. Namun, karena formasi yang masuk masih belum mencapai target yang ditentukan maka diundur sampai dengan akhir Januari 2021 ini. Meski sayangnya, target 1 juta formasi juga belum tercapai.

Saat ini, pihaknya sedang dalam mendiskusikan hal ini dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendibud). Rencananya, hasil yang ada akan langsung dibawa ke rapat bersama Kementerian Keuangan dan Badan Kepegawaian Negara (BKN). "Pada bulan Februasi Kementerian PANRB harus sudah mengajukan usulan pertimbangan teknis ke Kementerian Keuangan dan BKN," papar Teguh.

Sejak awal, kondisi ini sudah diprediksi. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim bahkan telah menyampaikan, bahwa bila tahun ini tidak terpenuhi maka akan dilanjutkan pada tahun berikutnya sampai terpenuhi target 1 juta guru PPPK. Sebab, rekrutmen 1 juta guru pada dasarnya adalah untuk menyeimbangkan supply and demand. Sehingga ketika keduanya sudah seimbang, maka dapat dilakukan proses normal.

"Awalnya target mas menteri adalah satu tahun selesai. Tetapi kemudian muncul skenario melanjutkan tahun berikutnya jika memang belun terpenuhi. Mungkin ditargetkan dua tahun selesai," jelasnya.

Disinggung soal jadwal pendaftaran, Teguh mengatakan, petapan formasi bakal dilakukan pada bulan April-Mei 2021 sesuai dengan jadwal yang ada di peraturan perundang-undangan. Setelahnya, baru dilakukan proses pengadaan mulai dari pengumuman, tes, hingga diperoleh peserta yang lulus seluruh proses seleksi.

"Untuk kemungkinan proses pengumuman berbarengan dengan CPNS, tampaknya masih kita kaji. Karena untuk program 1 juta guru PPPK dilakukan dengan kekhususan," pungkasnya.(mia/jpg)

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

14 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

14 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

14 jam ago

Jalan Berlubang di Pangkalankerinci Dikeluhkan, Pemkab Pelalawan Diminta Bertindak

Warga dan DPRD Pelalawan mendesak pemkab segera menambal jalan berlubang di Pangkalankerinci karena dinilai rawan…

15 jam ago

Bupati Siak Turun Tangan Atasi Kendala Gaji ASN

Pencairan gaji ASN di Kabupaten Siak terkendala administrasi dampak SOTK baru. Bupati Afni memastikan proses…

15 jam ago

Sampah Masih Menumpuk di Pekanbaru, Warga Diminta Ikut Mengawasi

Tumpukan sampah masih ditemukan di Pekanbaru, terutama di Jalan Soekarno Hatta. DLHK mengajak masyarakat ikut…

15 jam ago