Categories: Nasional

Pekan Depan Hasil Otopsi Jenazah Mantan Istri Sule Diumumkan

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Hasil otopsi jenazah mendiang Lina Jubedah, ibunda dari penyanyi Rizky Febian dan Putri Delina, dipastikan tidak diumumkan pada hari ini Kamis (23/1). Polisi kemungkinan akan mengumumkannya pada pekan depan.

Hal itu diungkapkan Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Saptono Erlangga. Dia memperkirakan hasil otopsi jenazah Lina akan keluar sekitar Senin (27) pekan depan.

"Insya Allah hari Senin atau Selasa depan. Kalau hasilnya sudah keluar nanti kamis rilis," ucap Kombes Pol Saptono Erlangga saat dikonfirmasi, Kamis (23/1).

Polisi sampai sekarnng masih menunggu hasil uji laboratorium forensik. Proses otopsi ini membutuhkan waktu sekitar 14 hari kerja atau kurang lebih tiga minggu dari proses pengambilansampel yang dilaksanakan pada 9 Januari 2020 lalu.

"Di laboratorium forensik sampel-sampel itu dilakukan analisis toksikologi. Ada zat-zat di dalam tubuh seperti di lambung, usus, dan organ-organ dalam lain. Itu yang dilakukan pemeriksaan di laboratorium," jelas Erlangga.

Setelah hasil otopsi jenazah Lina keluar, penyidik kemudian akan membandingkannya dengan keterangan saksi-saksi dan bukti-bukti. Nantinya bisa disimpulankan secara utuh terkait penyebab meninggalnya Lina.

Penyidik dari Mapolrestabes Bandung kini sudah memeriksa 17 saksi terkait laporan Rizky Febian atas kasus meninggalnya Lina Jubaedah. Saksi-saksi teraebut terdiri dari saksi pelapor, satpam, petugas yang memandikan jenazah Lina, dokter Rumah Sakit Al Islam, dan yang lainnya.

Seperti diketahui, Lina meninggal pada Sabtu, 4 Januari 2020, saat dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Al Islam. Jenazahnya sempat dimkamkan di pemakaman Sekelimus Kota Bandung. Namun beberapa hari kemudian jnazah Lina dipindah ke TPU Nagrog, Ujung Berung, Bandung, usai pemakamanny dilakukan pembongkaran untuk keperluan proses otopsi.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Erizal

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

3 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

4 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

4 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

4 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

5 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

5 jam ago