Categories: Nasional

Samsung Jamin Kualitas Kamera Putar Galaxy A80

RIAUPOS.CO — Samsung Galaxy A80 telah resmi dirilis di Tanah Air. Ponsel pintar teranyar dari Samsung itu saat ini resmi menjadi perangkat Galaxy A paling mahal di Indonesia dengan banderol harga Rp9,5 juta.

Seperti sudah diberitakan sebelumnya, Samsung Galaxy A80 hadir dengan konsep kamera yang menarik. Ya, perangkat tersebut hadir dengan mekanisme kamera putar atau rotating camera yang memadukan konsep pop-up sekaligus.

Mekanisme rotating camera di Galaxy A80, menurut Head of Product Marketing Samsung Electronics Indonesia Denny Galant, merupakan salah satu kehebatan dari engineer Samsung. “Mekanisme rotating camera-nya terdiri dari modul geser ke atas dengan gear, kemudian mengunci dan berputar. Ini adalah desain yang luar biasa,” ujar Denny di acara peluncuran Samsung Galaxy A80 di Jakarta, Rabu (17/7).

Bicara soal teknologi kamera, mekanisme demikian memang banyak disanksikan oleh banyak pihak, terutama untuk penggunaan jangka panjang. Hal tersebut lantaran adanya perangkat mekanik tambahan yang mungkin mengalami malfungsi ketika telah cukup lama digunakan.

Selain masalah perangkat mekanik, hal yang juga menjadi perhatian adalah smartphone yang mengemas konsep demikian jadi kurang tahan terhadap air dan debu. Ini penting, pasalnya banyak smartphone saat ini justru menawarkan fungsi ketahanan demikian untuk penggunaan yang lebih tahan lama.

Menanggapi hal tersebut, Samsung mengklaim bahwa kamera putar Galaxy A80 tidak perlu diragukan. Denny juga menyebut bahwa untuk kamera, Samsung tidak memberikan garansi khusus.

“Tidak ada garansi khusus untuk kamera. Ini sudah dibuktikan dengan riset dan pengujian yang sangat detail dan panjang, jadi kami menjamin kualitas yang kami hadirkan. Ketahanan kamera rotasinya tahan seperti kualitas smartphone flagship konvensional,” tutur Denny.

Sebagai informasi, Samsung Galaxy A80 mengusung tiga kamera. Masing-masing 48 MP (f/2.0) Phase Detection Autofocus (PDAF) dan kamera kedua 8 MP (f/2.2) 12 mm ultrawide TOF 3D camera. Modul kamera ketiga adalah sensor 3D ToF untuk Live Focus, baik untuk pengambilan gambar atau video. Galaxy A80 juga memiliki mode Super Steady, seperti pada Galaxy S10.

Sementara di sektor desain dan layar, Samsung Galaxy A80 hadir dengan material Super AMOLED capacitive touchscreen 16M colors berbentang 6.7 inci. Samsung Galaxy A80 membawa ukuran screen to body ratio sebesar 85.8 persen dengan kemampuan resolusi FullHD Plus 1.080 x 2.400 piksel 393 ppi density. Mendukung keamanan layarnya, handset tersebut juga dibekali dengan fitur in screen fingerprint yang terletak dibawah panel layarnya.

Di sektor performa, handset datang dengan Android 9.0 (Pie) dan user interface (UI) One UI. Performanya disokong dengan chipset Qualcomm SDM 730G Snapdragon 730G (8nm) octa-core (2×2,2 GHz Kryo 470 Gold & 6×1,7 GHz Kryo 470 Silver) dan pengolah grafis atau GPU Adreno 618. Perangkat datang dengan RAM/ROM 8/128 GB tanpa slot MicroSD. Samsung Galaxy A80 di sektor daya mengemas baterai berukuran 3.700 mAh.(jpnn)

Editor: Eko Faizin

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

3 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

3 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

3 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

3 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

3 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

3 hari ago