Categories: Nasional

Maktab JCH Berjarak Setengah Kilometer

MADINAH (RIAUPOS.CO) – Berjarak hanya sekitar 500 meter dari Masjid Nabawi, Madinah,  445 Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Bengkalis menginap di Hotel Diyar Al Huda, sekitar 8 hari ke depan.
“Alhamdulillah kita telah sampai di Madinah pada pukul 16.05 waktu Arab Saudi kemarin. Meskipun baru datang dalam kondisi yang sedikit lelah, mulai malam harinya tepatnya waktu Salat Isya, kita semua memulai mengamalkan sunnah arba’in. Yakni salat lima waktu secara berjamaah selama 40 waktu di Masjid Nabawi,” tutur Ketua Kloter 10 asal Kabupaten Bengkalis, Ibrahim.
Kemudian dilanjutkan pada Salat Subuh dan Zuhur dan 37 waktu salat fardhu ke depan, sebelum bergeser ke Makkatul Mukarromah.
“Sejauh ini, Alhamdulillah JCH kita masih dalam keadaan sehat walafiat. Namun kita juga mengharapkan doa dari keluarga, saudara, kerabat dan seluruh kaum muslimin Kabupaten Bengkalis, agar kami para JCH di sini senantiasa diberi kesehatan dan kemudahan dalam menunaikan ibadah sunnah dan ibadah haji,” harapnya.
Untuk diketahui, Salat Arba’in yaitu shalat berjamaah sebanyak 40 kali berturut-turut di Masjid Nabawi Madinah dan tidak boleh tertinggal takbiratur ihram yang pertama dan ini yang akan diupayakan JCH Kabupaten Bengkalis selama berada di Madinah.(esi)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

15 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

16 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

17 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago