tes-rambut-dan-darah-ririn-ekawati-negatif
ARTIS Ririn Ekawati lega mengetahui hasil tes rambut dan darahnya negatif narkoba. Ia lantas meminta maaf pada keluarga besarnya dan pihak yang dirugikan atas pemberitaan kasus tersebut.
"Ini pelajaran banget buat saya sebagai pubic figure. Saya harus lebih berhati-hati melihat siapa orang terdekat saya," kata Ririn Ekawati di Polres Jakarta Barat, Senin (16/3/2020).
Pemain film Di Balik 98 itu mengaku akan lebih selektif dalam berteman. Ia tidak ingin tersandung dalam kasus serupa untuk kedua kalinya.
"Saya berada di tempat yang salah dan bersama orang yang salah. Satu pesan saya buat semuanya, say no to drugs," ujarnya.
Diketahui, ibu dua anak itu diamankan polisi di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, pada 7 Maret 2020. Dalam penangkapan itu, polisi menemukan barang bukti pil happy five.
Ririn Ekawati sempat menjalani tes urine dan hasilnya dinyatakan negatif. Ia pun akhirnya dipulangkan. Namun, ia kembali dijemput polisi untuk kembali menjalani tes rambut dan darah di BNN Lido, Jawa Barat. Namun, hasilnya negatif narkoba.
Sumber: JPNN
Editor: Hary B Koriun
Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…
Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…
Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…
Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…
Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…
BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…