Categories: Nasional

Bank Mandiri Angkat Alumni Jadi Direksi dan Komisaris

JAKARTA (RIAUPOS) — Pemegang saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) sepakat untuk mengangkat sejumlah alumni Bank Mandiri untuk menempati posisi direksi dan komisaris. Hal tersebut telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Corporate Secretary, Rohan Hafas menyampaikan, pemegang saham sepakat untuk mengangkat Direktur Corporate Banking Bank Mandiri, Royke Tumilaar menjadi Direktur Utama. Selain itu, pemegang saham juga menyepakati pengangkatan Silvano Rumantir sebagai Direktur Keuangan dan Strategi.

"Kami bersyukur bahwa alumni-alumni Bank Mandiri mendapat kepercayaan untuk memimpin berbagai institusi bisnis. Hal ini menjadi motivasi kami untuk terus tumbuh secara konsisten dan memberikan kontribusi positif," ujarnya di Jakarta, Senin (9/12).

Perseroan mengangkat Chairman Mandiri Institute, Muhamad Chatib Basri sebagai Wakil Komisaris Utama.  Kemudian, pemegang saham juga mengangkat Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo sebagai Komisaris Utama yang sebelumnya menjabat Direktur Utama BMRI.

Susunan direksi BMRI menjadi sebagai berikut. Direktur Utama Royke Tumilaar, Wakil Direktur Utama Sulaiman Arif Arianto, Direktur Consumer & Retail Transaction Hery Gunardi, Direktur Manajemen Risiko Ahmad Siddik Badruddin, Direktur Information Technology Rico Usthavia Frans, Direktur Treasury, International Banking & SAM, Darmawan Junaidi, Direktur Corporate Banking Alexandra Askandar, Direktur Kepatuhan dan SDM Agus Dwi Handaya, Direktur Hubungan Kelembagaan Donsuwan Simatupang, Direktur Commercial Banking Riduan, Direktur Keuangan dan Strategi Silvano Winston Rumantir dan Direktur Operations Panji Irawan.(jpg)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

8 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

8 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

9 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

9 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

9 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

9 jam ago