Categories: Nasional

MTQ Membumikan Alquran

SIAK (RIAUPOS.CO) — Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) bukan hanya sekedar mengukir prestasi, akan tetapi yang lebih penting adalah membumikan Alquran dengan meningkatkan mutu bacaan Alquran.

"MTQ tidak sekedar menjadi momentum peningkatan prestasi, tapi juga untuk melanjutkan syiar membumikan Alquran," ujar Bupati Siak Alfedri pada pembukaan  MTQ XV tahun 2020 Kampung Perawang Barat Kecamatan Tualang di halaman Masjid Babussalam Meredan Kecamatan Tualang, Rabu (5/2) malam.

Alfedri pada kesempatan tersebut mengapresiasi antusias seluruh kafilah qari dan qariah  Kampung Perawang Barat yang mengikuti MTQ  .

"Secara kuantitas jumlah peserta terus meningkat, mudah-mudahan secara kualitas juga akan semakin baik. Sehingga nanti Kampung Perawang Barat pada pelaksanaan MTQ Kecamatan Tualang tanggal 29 Februari 2020 mendatang bisa meningkat prestasinya," katanya.

Sehingga para qari dan qariah bisa menjadi duta Alquran dari Kecamatan Tualang untuk pelaksanaan MTQ kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional nanti.

Bupati Alfedri menyampaikan 2020 ini pelaksanaan MTQ untuk tingkat Kabupaten Siak akan dimajukan pada pekan ketiga Maret mendatang di Kecamatan Kandis.

Sembari berharap adanya peningkatan prestasi bagi kafilah asal Tualang, pemimpin Siak itu juga mengingatkan bahwa ajang MTQ pada intinya merupakan ikhtiar untuk membumikan Alquran di tengah masyarakat.

Sementara Penghulu Kampung Perawang Barat Faizal berharap dengan dilaksanakan MTQ tingkat Perawang Barat ada qari dan qariah yang menjadi duta tingkat kabupaten Siak dan provinsi.

"Kami juga berharap kegiatan MTQ dapat lebih membumikan Alquran di tengah masyarakat Kampung Perawang Barat khususnya," katanya.(kom)

Laporan WIWIK WIDANINGSIH, Siak

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tak Hanya Ritel Modern, DPRD Minta Parkir RS Juga Gratis

DPRD Pekanbaru mendorong Pemko menggratiskan parkir rumah sakit. Parkir dinilai memberatkan keluarga pasien dan perlu…

7 jam ago

Direvitalisasi, Rumah Singgah Tuan Kadi Kini Diperkaya Koleksi Bersejarah

Revitalisasi Rumah Singgah Tuan Kadi terus berjalan tanpa mengubah struktur bangunan. Koleksi vintage ditambah untuk…

7 jam ago

Video Diduga Pesta Waria di THM Viral, DPRD Desak Tindakan Tegas

Video diduga pesta waria di THM Pekanbaru viral. Komisi I DPRD mendesak Pemko dan polisi…

8 jam ago

Aspal Terakhir 1992, Jalan Poros di Kecamatan Bantan Pulau Bengkalis Kian Memprihatinkan

Sejumlah jalan poros di Pulau Bengkalis rusak parah dan berlubang dalam. Warga mendesak Pemkab Bengkalis…

10 jam ago

Ratusan Keluarga di Meranti Pilih Mundur dari Bansos

Di tengah tingginya angka kemiskinan, 280 keluarga di Kepulauan Meranti memilih mundur dari penerima bansos…

10 jam ago

Pelaku Tabrak Pekerja Marka Jalan Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara

Seorang pekerja marka jalan tewas ditabrak minibus di Pekanbaru. Pengemudi yang lalai dan sempat kabur…

11 jam ago