Categories: Nasional

Dua Jenderal Iran Sudah Menyiapkan Pasukan

TEHERAN (RIAUPOS.CO) — Komandan Korps Garda Revolusi Iran Brigadir Jenderal Hossein Salami memastikan pemerintahnya tidak pernah menginginkan konflik bersenjata dengan siapapun. Namun, Negeri Para Mullah itu juga tidak takut jika terjadi konflik.

"Kami tidak mengarahkan negara ini menuju peperangan, namun kami juga tak takut berperang dan kami sampaikan pada Amerika untuk berbicara dengan hormat terhadap bangsa Iran. Kami mempunyai kekuatan untuk mengalahkan mereka, dan kami tak khawatir," kata Salami, Rabu (1/1).

Sebelumnya, Presiden AS Donald Trump menuduh Iran sebagai dalang di balik unjuk rasa di Kedutaan Besar AS di Irak pada Selasa (31/12) lalu. Trump juga menegaskan bahwa dan menyebut pada Iran harus bertanggung jawab atas hal itu. Sedangkan Iran membantah tuduhan tersebut.

Kepala Tentara Nasional Iran Mayor Jenderal Abdolrahim Mousavi juga menyatakan bahwa pasukannya sudah siap untuk menghadapi musuh.

"Pasukan bersenjata kami mengawasi semua pergerakan, dan jika ada yang membuat kesalahan sekecil apapun, mereka akan bereaksi, dan jika situasi memanas, kami akan menunjukkan kemampuan kami kepada lawan," kata Mousavi, Kamis (2/1).

Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal
 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Mandi di Danau Raja Rengat, Pelajar SMP Tewas Tenggelam

Seorang pelajar SMP tewas tenggelam saat mandi di Danau Raja Rengat, Inhu. Korban diduga kelelahan…

8 jam ago

Bayar Hingga Rp5,7 Juta, Puluhan WNI Gagal Diberangkatkan Ilegal ke Malaysia

Polisi Dumai menggagalkan pengiriman 26 calon PMI ilegal ke Malaysia. Para korban diminta membayar hingga…

8 jam ago

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

2 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

2 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

2 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

2 hari ago