Tjahjo Kumolo(Plt) Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Memkumham). 9rmol.id)
JAKARTA(RIAUPOS.CO)-Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo resmi ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai pelaksana tugas (Plt) Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Memkumham).
Penunjukkan itu berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 99/P/Tahun 2019 tertanggal 30 September 2019.
Dalam surat keputusan itu tertulis Mendagri Tjahjo Kumolo ditunjuk sebagai pelaksana tugas, wewenang, dan tanggung jawab sebagai Menkumham Kabinet Kerja I sampai berakhirnya masa jabatan periode 2019.
“Saya sebagai pembantu presiden siap melaksanakan tugas sebagaimana keputusan presiden tersebut dengan penuh tanggung jawab. Terima kasih perhatiannya,” kata Tjahjo di Jakarta, Selasa (1/10-2019)
Tjahjo mengisi posisi Yasonna Laoly yang mengundurkan diri sebagai Menkumham. Politisi PDI Perjuangan itu mundur karena dilantik sebagai angggota DPR RI periode 2019 hingga 2024.
Editor: Deslina
Sumber: Rmol.id
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…