Categories: Pekanbaru

Dispora Pekanbaru Gelar Lomba Menulis Opini

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru menggelar lomba menulis opini dengan total hadiah Rp10 juta. Lomba ini terbuka untuk kategori umum dan pelajar, dengan rentang usia 16 tahun sampai 40 tahun.

”Bagi warga Kota Pekanbaru yang punya opini, gagasan, saran dan kritikan untuk Kota Pekanbaru lebih baik, kami persilakan mengikuti lomba ini. Lomba ini terbuka untuk umum dan pelajar,” ujar Kepala Dispora Kota Pekanbaru Hazli Hendriyanto, Kamis (24/7).

Ia menjelaskan, kategori tulisan terbagi dalam beberapa pilihan. Peserta bisa memilih untuk menulis dalam kategori agama, ekonomi, pendidikan, pemerintahan, dan sosial budaya.

”Kepada peserta yang akan mengikuti lomba silakan kirim tulisannya ke bit.ly/LombaMenulisPekanbaru2025. Tulisan terpilih akan dibukukan,” jelasnya.

Adapun syarat untuk mengikuti lomba gratis ini, di antaranya peserta berusia 16-40 tahun, menunjukkan kartu pelajar/KTP/surat domisili di Pekanbaru, naskah merupakan opini orisinil, bukan hasil plagiat (maksimal 20 persen kesamaan, dicek dengan Turnitin atau Plagiarism Checker).

Kemudian, tidak diperbolehkan menggunakan tools berbasis AI (Artificial Intelligence) untuk menghasilkan atau menyusun tulisan. Karya harus murni hasil pemikiran dan penulisan peserta. Jika ditemukan indikasi penggunaan AI secara menyeluruh dalam penulisan, panitia berhak mendiskualifikasi naskah tersebut dari proses penjurian.

Selanjutnya, naskah belum pernah dipublikasikan di media manapun, baik cetak maupun digital, panjang tulisan antara 800-1200 kata, ditulis dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar, dengan memperhatikan logika, struktur, dan kedalaman argumen.

Gaya penulisan populer, tidak terlalu akademik, mudah dipahami oleh masyarakat umum, tulisan tidak mengandung unsur SARA, pornografi, atau ujaran kebencian, Peserta hanya boleh mengirimkan satu naskah opini.

Kategori peserta dibagi menjadi pelajar dan mahasiswa/umum. Kemudian, untuk hadiah kepada peserta kategori umum: Juara 1 Rp2.500.000, Juara II Rp2.000.000, Juara III Rp1.750.000. Sedangkan peserta kategori pelajar: Juara 1 Rp1.500.000, Juara II 1.250.000 dan Juara III Rp1.000.000.(dof/c)






Reporter: Dofi Iskandar

Redaksi

Recent Posts

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

10 menit ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

19 menit ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

46 menit ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

1 jam ago

17 Ruas Jalan Jadi Prioritas Perbaikan Pemko Pekanbaru Awal 2026

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan 17 ruas jalan rusak pada 2026. Perbaikan menunggu verifikasi APBD dan…

2 jam ago

Komunitas Sepeda Tuntun Racing Team Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Sepeda Tuntun Racing Team Bangkinang Kota memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan…

2 jam ago