Categories: Pekanbaru

FKUB Pekanbaru Sampaikan 4 ImbauanÂ

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Pekanbaru menyampaikan imbauan terkait penanganan pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Masyarakat untuk sementara waktu diminta tidak beraktivitas keramaian di pusat peribadatan. Diimbau pula untuk beribadah dari rumah masing-masing saja. 

Imbauan ini disampaikan Selasa (24/3) kemarin menindaklanjuti Surat Edaran Wali Kota Pekanbaru Nomor 100/SETDA-TAPEM/661/2020 perihal Penanganan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) tertanggal 23 Maret 2020. Dalam imbauan, ada empat hal yang disampaikan. 

Pertama, kepada umat beragama untuk tidak melakukan keramaian di tempat-tempat pusat peribadatan. ''Lakukan ibadah di rumah masing-masing,'' kata Ketua FKUB Kota Pekanbaru Dr H Ismardi Ilyas MA. 

Kedua, diimbau pula untuk mematuhi semua peraturan yang ditetapkan pemerintah terkait penanganan virus Covid-19. Seperti menghindari tempat-tempat keramaian dan melaksanakan aktivitas di dalam rumah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus. 

Ketiga, tetap senantiasa menjaga kerukunan inter dan antar umat beragama serta antar umat beragama dengan pemerintah yang dilandasi toleransi, saling pengertian, saling menghormati dan menghargai dalam suasana perang menghadapi penyebaran Covid-19 dan menjadikannya sebagai musuh bersama. 

Sedangkan keempat,  kepada seluruh umat beragama di Kota Pekanbaru diharapkan untuk senantiasa memanjatkan doa kepada Allah SWT  Tuhan Yang Maha Esa. ''Agar kita semua terhindar dari musibah virus yang sedang kita hadapi,'' tutupnya.

 

Laporan: M Ali Nurman (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Bupati Rohul Bangga, Niken Persembahkan 4 Medali di ASEAN Para Games Thailand

Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…

18 jam ago

Deteksi Dini Narkoba, Puluhan Anggota Satpol PP Inhu Dites Urine, Ini Hasilnya

Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…

19 jam ago

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

20 jam ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

1 hari ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

1 hari ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

1 hari ago