Categories: Pekanbaru

Empat Kali Masuk Penjara, Residivis Curanmor Ditangkap Lagi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Polsek Sukajadi mengamankan seorang residivis kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial OP (36) pada Selasa (16/1). Pelaku kembali terancam masuk penjara setelah berulah lagi dengan kasus yang sama.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika melalui Kapolsek Sukajadi Kompol Jorminal Sitanggang mengatakan, pelaku kerap mengincar sepeda motor jemaah masjid. Kasus terakhirnya, melakukan aksi curanmor di Masjid Amal Ikhlas, Jalan Teratai, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Sukajadi pada Sabtu (21/10) lalu.

”Pelaku ini merupakan seorang residivis, kali ini kita amankan atas kasus yang sama, curanmor. Pelaku ini spesialis halaman masjid,” kata Kapolsek saat memperlihat OP yang sudah berstatus tersangka lagi, Senin (22/1).

Hasil pemeriksaan, pelaku telah berhasil  membawa kabur lima sepeda motor milik korban yang sedang menjalankan salat subuh. Aksi itu, sebut Kapolsek, dilakukannya di lima masjid berbeda di Kota Pekanbaru.

”Kita berhasil mengamankan empat sepeda motor milik korban yang telah dijual tersangka kepada beberapa orang penadah. Salah satunya berinisial YF (25) yang sudah kita amankan sebelumnya,” sebut Kapolsek.

Selain itu, dari tangan pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti satu buah kunci T. Polisi juga mengamankan satu buah helm GM Fighter warna hitam yang pernah digunakan pelaku saat beraksi.

Tertangkapnya residivis yang sudah empat kali masuk penjara ini terungkap dari hasil dari pengembangan dari tersangka YF (25), seorang penadah. YF sendiri diamankan atas kasus peredaran narkotika jenis sabu.

”Dari hasil interogasi terhadap YF, kita mendapatkan identitas OP. Tersangka kita amankan saat berada di Jalan Melati, Gang Hikmah,” tambah Kapolsek.

Saat diinterogasi, OP mengaku telah beraksi di 5 TKP berbeda. Selain di Masjid Amal Ikhlas, pelaku telah melakukan aksi pencurian di Masjid Muklisin Jalan Banda Aceh, Kecamatan Bukit Raya dan beberapa lainnya.(end) 

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

10 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

10 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

11 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

11 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

12 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

12 jam ago