Categories: Pekanbaru

UPT Parkir Ajukan Tambahan Personel

KOTA (RIAUPOS.CO) — Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Parkir Dinas Perhubungan (Dishub) Pekanbaru, Khairunnas mengakui pihaknya saat ini kewalahan dalam melakukan penertiban parkir liar di sejumlah titik yang ada di wilayah Kota Pekanbaru. Ini dikarenakan minimnya jumlah personel dari UPT Parkir Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru. 

Untuk mengatasi kekurangan anggota tersebut, Khairunnas menuturkan pihaknya sudah mengajukan penambahan jumlah personel ke Pemerintah Kota Pekanbaru sebanyak 15 orang. Jika tidak dapat penambahan personel, maka terpaksa personel yang ada saat ini yang diberdayakan dalam melakukan penertiban.

"Saat ini, UPT Parkir Dishub Kota Pekanbaru hanya memiliki anggota sebanyak 21 orang. Idealnya kita itu memiliki jumlah personel sebanyak 1 peleton atau 40 orang. Karena kalau kekurangan anggota, kita jadi kucing-kucingan dalam melakukan penertiban dari satu titik ke titik lainnya," ujarnya, Kamis (19/12).

Diberitakan sebelumnya, meski sudah diteribkan berkali-kali oleh Dinas Perhubungan melalui UPT Parkir Dishub Kota Pekanbaru, namun parkir liar masih saja marak di beberapa titik. Yang mana, kehadiran parkir tersebut dinilai mengganggu ketertiban dan menghalangi jalannya kendaraan lain.

Dengan jumlah personel yang dinilai kurang, UPT Parkir mengaku tetap menertibkan semampunya. Namun, sejauh ini masih banyak titik-titik yang belum ter-cover karena minimnya personel UPT Parkir tadi.

Karena itu, pihaknya berharap, pengajuan penambahan personel  bisa segera terealisasi. Sehingga UPT Parkir bisa bekerja lebih maksimal dalam memberantas parkir liar yang masih marak terjadi di Pekanbaru.(dof)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

30 menit ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

38 menit ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

60 menit ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

1 jam ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

1 jam ago

Kesempatan Jadi Kepsek, Disdik Riau Buka Seleksi Terbuka 69 SMA/SMK Negeri

Disdik Provinsi Riau membuka seleksi terbuka calon kepala SMA/SMK negeri untuk mengisi 69 posisi yang…

2 jam ago