libur-lebaran-puskesmas-buka-khusus-emergency
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru menempatkan petugas medis di setiap pos pengawasan selama libur lebaran Idulfitri 1443 H. Selain itu, pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) juga tetap membuka layanan untuk kondisi emergency.
Demikian disampaikan Kepala Diskes Kota Pekanbaru dr Zaini Rizaldy, Jumat (6/5) kemarin. "Puskesmas kami tetap buka, tapi khusus melayani yang emergency. Karena kami juga menyiapkan petugas kita di posko posko pelayanan yang telah ditetapkan yang bekerja sama dengan Polri, kemudian Dishub," ujarnya.
Usai lebaran dikatakan dr Bob, begitu dia akrab disapa, aktivitas vaksinasi pada masyarakat juga akan dilaksanakan. “Kemungkinan kita juga akan mengadakan vaksinasi sesudah lebaran. Kalau hari H-nya tidak, mungkin hari ketiga atau keempat,” imbuhnya.
Dalam pada itu, pada puskesmas dan pos pelayanan yang ada, petugas disiagakan dengan sistem piket. “Untuk personel kesehatan di puskesmas, dia tetap piket. Satu dokter itu ada dua atau tiga perawatnya. Di posko juga ada satu dokter dan dua perawat. Di posko-posko seperti di depan Ramayana, dan depan MTQ,” paparnya.
Dibandingkan pada tahun lalu, pada tahun ini untuk Idulfitri disiapkan pemantauan pada pos pantau dalam kota. Ini agar lalulintas kendaraan selama libur Lebaran berjalan lancar.
Pos pengawasan didirikan di sejumlah titik. Mulai dari pelabuhan Sungai Duku, di depan Sukaramai Trade Center (STC), dan juga di depan Purna MTQ Pekanbaru.(ali)
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…